Forum Sains Indonesia

Ilmu Alam => Astronomi dan Kosmologi => Topik dimulai oleh: danzJr pada November 08, 2011, 08:21:01 PM

Judul: Misteri luar biasa bulan!
Ditulis oleh: danzJr pada November 08, 2011, 08:21:01 PM
Bulan, benda langit yang senantiasa memancarkan cahaya saat malam.Terlihat begitu indah, namun banyak fakta-fakta luar biasa mengenai bulan.
Ternyata usia bulan lebih tua dari yang diperkirakan, bahkan diperkirakan lebih tua daripada bulan dan matahari itu sendiri! Umur Bumi paling tua yang bisa diperkirakan adalah 4.6 Milyar tahun. Sementara itu batuan Bulan malah sudah berumur 5.3 Milyar tahun. Bulan lebih tua 1 milyar tahun ketimbang Bumi!



Lebih keras dipermukaan:
Biasanya sebuah planet akan keras di dalam dan makin lama makin lembut diatas, seperti bumi kita. Tidak demikian hal nya dengan bulan. Bagian dalam bulan seperti berongga, sementara bagian atasnya keras sekeras Titanium. Hal ini lah yang menyebabkan bahwa bulan bagaimanapun juga sangat kuat dan tahan serangan. Kawah terbesar di Bulan berdiameter 300KM, dengan kedalaman hanya 6.4KM. Sementara itu, menurut hitungan ilmuwan, jika batuan yang menubruk bulan tadi, menubruk Bumi, maka akan terbentuk lubang paling tidak sedalam 1.200KM!

Bulan yang berongga juga dibuktikan saat kru Apollo yang meninggalkan Bulan, membuang kembali sisa pesawat yang tidak digunakan kembali ke Bulan . Hasilnya, sebuah gempa dan gema pada permukaan bulan terjadi selama 15 menit. Penemuan ini diulang kembali oleh kru Apollo 13, yang kali ini jatuh lebih keras, menimbulkan gema selama 3 jam 20 menit.

Dalam arti lain yaitu seperti sedang membunyikan lonceng yang kemudian berdentang, hanya saja karena hampa ada udara, maka suara dentang lonceng yang dihasilkan tidak akan bisa didengar oleh manusia. Sementara itu, penemuan ini dipertanyakan oleh Carl Sagan, bahwa satelit alamiah tidak mungkin kosong dalamnya.

Bebatuan Bulan:
Asal usul batuan dan debu bulan sendiri tidak jelas, karena perbedaan komposisi pembentuk bulan yang berbeda sekali dengan komposisi batuannya. Batu yang pernah diambil team apollo sebesar 380KG lebih, menunjukkan ada nya bahan unik dan langka seperti titanium murni, kromium, itrium, dan lain lain. Logam ini sangat keras, tahan panas, anti oksidasi. Jenis logam ini tidak terdapat secara alamiah di alam, dan jelas tidak mungkin terbentuk secara alamiah.

Para ilmuwan juga mengalami kesulitan menembus sisi luar bulan sewaktu mereka mengebor bagian terluar bulan. Setelah di teliti, bagian yang di bor tadi adalah sebuah mineral dengan kandungan titanium, uranium 236 dan neptunium 237. Bahan bahan super keras anti karat, yang juga tidak mungkin terbentuk secara alamiah, karena digunakan di bumi untuk membuat pesawat stealth. Kemungkinan besar, ini logam hasil sepuhan manusia!

Batuan bulan juga entah bagaimana sangat magnetik. Padahal tidak ada medan magnet di Bulan itu sendiri. Berbeda dengan bumi yang banyak sekali mengandung medan magnet.

Air menguap:
Pada 7 Maret 1971, instrumen bulan yang dipasang oleh astronot merekam adanya air melewati permukaan bulan. Uap air tadi bertahan hingga 14 jam dan menutupi permukaan seluas 100 mil persegi.

Ukuran bulan = Matahari?
Bulan bisa menutupi matahari dalam gerhana bulan total, tapi ukurannya tidak sama. Yang menarik, jarak matahari ke bumi persis 395 kali lipat jarak bulan ke bumi, sedangkan diameter matahari persis 395 kali diameter bulan. Pada saat gerhana matahari total, ukuran bumi dan bulan persis sama, sehingga matahari bisa tertutup bulan secara sempurna. Hitungan ini terlalu cermat dan akurat jika hanya merupakan kebetulan astronomi semata.

Orbit yang aneh:
Orbit bulan merupakan satu satunya yang benar benar hampir bulat sempurna dari semua sistem tata surya kita. Berat utama bulan terletak lebih dekat 6000 kaki ketimbang pusat geometrisnya, yang harusnya justru mengakibatkan orbit lengkung. Sesuatu yang tidak diketahui telah membuat bulan stabil pada poros nya. Suatu teori yang belum di yakini benar adanya juga mengatakan bahwa wajah bulan yang selalu sama di setiap hari nya karena adanya suatu hal yang menyebabkan itu. Yang pada intinya, tetap suatu kebetulan astronomi.

Asal usul bulan:
Teori bahwa bulan tadinya adalah sebagian dari bumi yang mental keluar bumi karena tumbukan hebat di masa lalu hampir saja di setujui oleh semua orang, setelah sebelumnya mereka mengira bahwa bulan terbentuk dari debu debu angkasa yang mampat menjadi satelit bumi. Belakangan ini teori menyebutkan bahwa jika bagian sebesar bulan terambil dari bumi, maka bumi tidak akan bisa bulat seperti sekarang. Dan jika bulan tidak berongga, maka tidak mungkin bulan bisa berada menjadi satelit bumi. Terlalu berat dan bulan akan menghantam bumi.

Teori teori asal usul bulan kembali dipertanyakan, dan teori paling gila sepanjang sejarah mulai muncul, bahwa bulan diciptakan dengan sengaja oleh manusia terdahulu sebagai alat bantu dalam navigasi dan juga astronomi!

Bulan adalah kapal luar angkasa?
Kesempurnaan bulan yang keterlaluan, dan berbagai anomali yang ada dibulan, plus ditambah banyaknya benda benda terbang tak dikenal di bulan membuat banyak pihak mengatakan bahwa kemungkinan besar bulan adalah sebuah pesawat luar angkasa super besar yang diciptakan oleh mahluk cerdas pendahulu kita. Dan bulan belum ditinggalkan oleh penghuninya! Semua kru Apollo dan astronot astronot lain atau peneliti bulan, semuanya telah melihat cahaya cahaya dan benda-benda terbang tak dikenal yang lalu lalang diantara bulan, muncul dan hilang begitu saja, bahkan selalu menyertai setiap kedatangan dan kepergian para tim astronot yang mengunjungi bulan.
Apakah hal tersebut adalah sebuah kenyataan ataukah hanya sekedar ilusi optik yang terjadi di luar angkasa?Entahlah. Belum ada penjelasan ilmiah mengenai hal tersebut. Dan bagaimana mungkin sebuah benda seperti bulan yang seumur hidup kita pandangi tapi masih menyimpan banyak misteri. Jawabannya adalah "entah", karena banyak rahasia alam yang memang tetap menjadi rahasia.
Judul: Re: Misteri luar biasa bulan!
Ditulis oleh: exile_rstd pada November 09, 2011, 06:21:35 PM
dunia penuh misteri.
yang saya tau juga hipotesa yang membeberkan bahwa bulan terbentuk karena ada tabrakan besar antara bumi muda dengan planet... apa itu saya lupa. dan akhirnya planet x tersebut hancur lalu bumi yang mengalami tubrukan hebat menarik materi2 yang bertembaran sana sini. lalu ada sebagian materi yang terhempas dan lambat laun dgn gaya grafitasi membentuk materi yang kita kenal sekarang sebagai bulan. tapi bagaimana materi yang terhempas itu bisa 'nyasar' dan menjadi satelit bumi? dan yang saya tau memang batuan dibulan antara bumi sangat berbeda. kalau digambarkan daratan bebatuan yang bersatu dengan zat logam berat. dan berdebu. sepertinya CMIIW ::)
Judul: Re: Misteri luar biasa bulan!
Ditulis oleh: Pi-Man pada November 09, 2011, 09:04:57 PM
Dan teorinya, di awal pembentukannya, bulan jauhlebih dekat dengan bumi dibanding saat ini. Ini sejalan dengan hasil dari Lunar Laser Ranging Experiment, pengukuran jarak bumi-bulan dengan sinar laser yang dipantulkan modul-modul cermin di bulan (modulnya dipasang selama misi Apollo, kalau tak salah Apollo XI, XIV dan XV. Pengukuran tersebut menunjukkan bulan sedikit demi sedikit menjauhi bumi.
Judul: Re: Misteri luar biasa bulan!
Ditulis oleh: alumm pada November 10, 2011, 12:07:30 AM
bagaimana mendeteksi adanya gempa dri pesawat yg dijatuhkan tadi, trus air menguap itu ap mksdnya
Judul: Re: Misteri luar biasa bulan!
Ditulis oleh: mhyworld pada November 10, 2011, 10:44:54 AM
KutipBulan, benda langit yang senantiasa memancarkan cahaya saat malam.Terlihat begitu indah, namun banyak fakta-fakta luar biasa mengenai bulan.
Ternyata usia bulan lebih tua dari yang diperkirakan, bahkan diperkirakan lebih tua daripada bulan dan matahari itu sendiri! Umur Bumi paling tua yang bisa diperkirakan adalah 4.6 Milyar tahun. Sementara itu batuan Bulan malah sudah berumur 5.3 Milyar tahun. Bulan lebih tua 1 milyar tahun ketimbang Bumi!

Usia batuan dihitung sejak membekunya batuan tersebut dari lava cair. Jadi kesimpulan yang bisa ditarik adalah sebelum 4.6 milyar tahun lalu permukaan bumi masih berupa lava cair yang panas, belum ada permukaan padat, sedangkan permukaan bulan sudah mulai dingin dan padat 1 milyar tahun sebelumnya. Jadi bukan berarti bahwa sebelum 4.6 milyar tahun lalu bumi belum eksis sama sekali.
Judul: Re: Misteri luar biasa bulan!
Ditulis oleh: Farabi pada November 10, 2011, 01:20:07 PM
Mana mungkin manusia sanggup membuat bulan, bulan itu punya gravitasi sendiri, massanya pun terlalu luar biasa, untuk menerbangkan roket saja cara yang mungkin sudah hampir habis, apalagi menerbengkan pulau jawa, lah ini bulan yang besarnya setengah bumi??
Judul: Re: Misteri luar biasa bulan!
Ditulis oleh: kusmardiyanto pada November 10, 2011, 03:47:05 PM
Kutip dari: mhyworld pada November 10, 2011, 10:44:54 AM
Usia batuan dihitung sejak membekunya batuan tersebut dari lava cair. Jadi kesimpulan yang bisa ditarik adalah sebelum 4.6 milyar tahun lalu permukaan bumi masih berupa lava cair yang panas, belum ada permukaan padat, sedangkan permukaan bulan sudah mulai dingin dan padat 1 milyar tahun sebelumnya. Jadi bukan berarti bahwa sebelum 4.6 milyar tahun lalu bumi belum eksis sama sekali.

ini nih penjelasan yang masuk akal (logis)...
Judul: Re: Misteri luar biasa bulan!
Ditulis oleh: exile_rstd pada November 10, 2011, 05:14:54 PM
Kutip dari: Pi-Man pada November 09, 2011, 09:04:57 PM
Dan teorinya, di awal pembentukannya, bulan jauhlebih dekat dengan bumi dibanding saat ini. Ini sejalan dengan hasil dari Lunar Laser Ranging Experiment... Pengukuran tersebut menunjukkan bulan sedikit demi sedikit menjauhi bumi.
tapi penyebab bulan menjauh dari bumi itu karena apa ya?
Judul: Re: Misteri luar biasa bulan!
Ditulis oleh: Farabi pada November 10, 2011, 05:22:36 PM
Kutip dari: exile_rstd pada November 10, 2011, 05:14:54 PM
tapi penyebab bulan menjauh dari bumi itu karena apa ya?

Mudah-mudahan bukan karena efek samping presisi. ;D tapi mana mungkin ya?
Judul: Re: Misteri luar biasa bulan!
Ditulis oleh: exile_rstd pada November 10, 2011, 05:42:46 PM
tapi waktu saya liat Naked Science iya kok, bulan menjauh dari bumi tapi saya lupa mengapa. yang jelas tanpa bulan bumi tidak bisa mempertahankan posisinya dengan baik. CMIIW
Judul: Re: Misteri luar biasa bulan!
Ditulis oleh: Anton_Soepriyanto pada November 14, 2011, 05:27:15 PM
kenapa bulan menjauh itu karena gaya sentrifugalnya lebih kuat dari  gravitasi bumi bulan. Juga karena efek pasang surut laut (kalo ga salah). akibat gravitasi bulan, membuat laut jadi 'benjol' dekat bulan. Bumi itu berotasi, tapi akibat adanya bejolan ini, ada gaya gesek yg memperlambat sedikit rotasi bumi. Nah berhubung momentum anguler total sistem bumi-bulan harus tetap, maka si bulan mengatasinya dengan menambah jarak. Kalau tidak salah begitu.
Judul: Re:Misteri luar biasa bulan!
Ditulis oleh: Farabi pada November 27, 2011, 07:22:20 PM
Heheh, ternyata di tahun 1969, yang berhasil menerbangkan pesawat ke bulan bukan cuma USA, tapi juga Rusia, Jepang dsb. Total ada 6 penerbangan ke bulan selama 3 tahun. Sisanya hanya peneropong yang mengorbit saja sebelum kemudian dihantamkan ke bulan. Permukaan bulan sudah hampir semuanya dijelajahi, bahkan sudah dipetakan.
Judul: Re:Misteri luar biasa bulan!
Ditulis oleh: mhyworld pada November 28, 2011, 07:49:56 PM
Kutip dari: Anton_Soepriyanto pada November 14, 2011, 05:27:15 PM
kenapa bulan menjauh itu karena gaya sentrifugalnya lebih kuat dari  gravitasi bumi bulan. Juga karena efek pasang surut laut (kalo ga salah). akibat gravitasi bulan, membuat laut jadi 'benjol' dekat bulan. Bumi itu berotasi, tapi akibat adanya bejolan ini, ada gaya gesek yg memperlambat sedikit rotasi bumi. Nah berhubung momentum anguler total sistem bumi-bulan harus tetap, maka si bulan mengatasinya dengan menambah jarak. Kalau tidak salah begitu.
berarti periode revolusi bulan bertambah dong. Penanggalan yang berdasarkan bulan juga bakal ikut molor.
Judul: Re:Misteri luar biasa bulan!
Ditulis oleh: Jim Heart pada November 28, 2011, 09:27:51 PM
eh, kapal luar angkasa ... untuk lawan anti-spiral yak ?  :P

tulisannya menarik ...
saya tak tau harus komentar apa saat ini ...  ;D

Kutip dari: mhyworld pada November 28, 2011, 07:49:56 PM
berarti periode revolusi bulan bertambah dong. Penanggalan yang berdasarkan bulan juga bakal ikut molor.
ya tentu ...
makanya agak aneh ( maaf  :P) tuhan milih ini sebagai standar waktu ...
Judul: Re:Misteri luar biasa bulan!
Ditulis oleh: Anton_Soepriyanto pada November 29, 2011, 04:12:28 AM
Yah, penambahan  jarak klo gk salah cuma sekitar 4cm/tahun. Jadi perubahan periode revolusi kecil sekali
Judul: Re:Misteri luar biasa bulan!
Ditulis oleh: muhsatrio pada November 30, 2011, 07:01:18 PM
Tinggal tunggu pernyataan pastinya dari Badan Antariksa Internasional ajadeh,menarik saya baca tulisannya tadi,tapi gamau komen terlalu dalam :D

Kalo dibilang bulan itu dibuat oleh manusia,kayaknya gak mungkin deh,kan teknologi waktu itu juga belum memadai seperti saat ini,betul ? :)
Judul: Re:Misteri luar biasa bulan!
Ditulis oleh: Farabi pada November 30, 2011, 07:25:51 PM
Sudah banyak pihak ketiga yang mengkonfirmasi kebenaran pendaratan bulan, bukan cuma itu saja, ada 500 juta orang saksi ditahun 1969, karena tayangannya semuanya LIVE. Ada banyak kamera di luar angkasa dari rusia dan negara lain yang ikut menyaksikan juga, sebelum kemudian dihantamkan kebulan. Bukan cuma itu saja, sudah pernah ada scanning menggunakan laser dan berhasil menemukan bendera di permukaan bulan. ;D
Judul: Re:Misteri luar biasa bulan!
Ditulis oleh: Pi-One pada Desember 01, 2011, 09:11:46 AM
Yang paling simpel itu modul cermin yang digunakan dalam proyek Lunar Laser Ranging Experiment, itu dipasang selama proyek apollo XI, XIV dan XV. Dan itu dipasang dengan cara manual oleh astronot, bukan dengan wahana tanpa awak atau didaratkan via wahana. Karena itu, kualitasnya jauh lebih baik dari milik rusia misalnya.

Kalau pendaratan gak terjadi, bagaimana modul cerminnya bisa eksis?
Judul: Re:Misteri luar biasa bulan!
Ditulis oleh: Anton_Soepriyanto pada Desember 01, 2011, 12:28:23 PM
Lagipula proyek pendaratan ke bulan itu kan melibatkan banyak orang, bagaimana cara "membungkam" mulut ratusan insinyur dan fisikawan? Jika itu memang kebohongan setidaknya satu dari yang terlibat pasti bicara.
Judul: Re:Misteri luar biasa bulan!
Ditulis oleh: Farabi pada Desember 03, 2011, 01:20:25 PM
http://www.youtube.com/watch?v=dhrrO_q_0bg&feature=related

Hmm...,. Menarik juga, tapi apakah bisa dipercaya, dan bagaimana dengan konfirmasi pihak ketiga?
Judul: Re:Misteri luar biasa bulan!
Ditulis oleh: Ammar18 pada Mei 11, 2012, 08:12:44 PM
Kutip dari: exile_rstd pada November 10, 2011, 05:14:54 PM
tapi penyebab bulan menjauh dari bumi itu karena apa ya?
Karena Inklinasi bulan
Judul: Re:Misteri luar biasa bulan!
Ditulis oleh: exile_rstd pada Mei 12, 2012, 07:46:54 AM
Kutip dari: Ammar18 pada Mei 11, 2012, 08:12:44 PM
Karena Inklinasi bulan
nah skrg, apa yang dimaksud dengan Inklinasi bulan?
Judul: Re:Misteri luar biasa bulan!
Ditulis oleh: lustforscience pada Mei 13, 2012, 06:31:11 PM
Mungkin sebenernya bukan benar2 secara harafiah "Bulan menjauh dari bumi" dan melawan hukum gravitasi. tapi ruang diantara bulan dan bumi yang melebar dan memuai oleh energi anti gravitasi yang saat ini blum diketahui alias dark energy
Judul: Re:Misteri luar biasa bulan!
Ditulis oleh: lustforscience pada Mei 13, 2012, 06:35:11 PM
kalau bulan benar2 terdapat unsur titanium dan logam2 super keras lainnya, nabi muhammad kok bisa membelah bulan ya? hahahahhaha ;D ;D ;D sorrry agak rasis
Judul: Re:Misteri luar biasa bulan!
Ditulis oleh: exile_rstd pada Mei 14, 2012, 04:54:04 PM
Kutip dari: lustforscience pada Mei 13, 2012, 06:31:11 PM
Mungkin sebenernya bukan benar2 secara harafiah "Bulan menjauh dari bumi" dan melawan hukum gravitasi. tapi ruang diantara bulan dan bumi yang melebar dan memuai oleh energi anti gravitasi yang saat ini blum diketahui alias dark energy
mengapa Anda menyimpulkan  demikian?
Judul: Re:Misteri luar biasa bulan!
Ditulis oleh: lustforscience pada Mei 15, 2012, 04:01:52 PM
saya bukannya menyimpulkan seperti itu. Tapi saya beranggapan sepesti itu, bayangkan bahwa bulan dan bumi menjauh selama 1.000.000 tahun, mungkin bulan malahan sudah keluar dari "alam semesta" kita (bukan galaxy), tapi kalau alam semesta mengembang dan ruang diantara bulan dan bumi pun ikut mengembang, lebih masuk akal kan?
Judul: Re:Misteri luar biasa bulan!
Ditulis oleh: Pi-One pada Mei 15, 2012, 08:49:31 PM
Kutip dari: lustforscience pada Mei 15, 2012, 04:01:52 PM
saya bukannya menyimpulkan seperti itu. Tapi saya beranggapan sepesti itu, bayangkan bahwa bulan dan bumi menjauh selama 1.000.000 tahun, mungkin bulan malahan sudah keluar dari "alam semesta" kita (bukan galaxy), tapi kalau alam semesta mengembang dan ruang diantara bulan dan bumi pun ikut mengembang, lebih masuk akal kan?

Jika ruang antara bulan dan bumi mengembang, emstinya hal yang sama tejadi pada jarak bumi dan matahari, dst dst. Dan itu akan mengakibatkan perubahan orbit bumi.

Bulan memang dikatakan berangsur menjauh dair bumi, tapi anda juga mesti perhatikan sebesar apa perubahan orbit tiap tahunnya. Nilainya cukup gak untuk bikin bulan keluar dari orbitnya pada bumi?
Judul: Re:Misteri luar biasa bulan!
Ditulis oleh: DemonThinker pada Juni 18, 2012, 09:04:20 PM
mengenai umur bulan yang lebih tua dari bumi, itu mungkin saja. mungkin dulu terjadi tabrakan sebuah galaksi dan bulan yang notabene berasal dari galaksi lain nyangkut di galaksi kita

bulan berongga bagaikan batu apung, mungkin saja bulan terbentuk dari sebuah planet yang sangat besar kemudian di planet yang sangat besar itu memiliki gunung dan gunung itu meletus, dari letusannya itu keluarlah bulan sebagai lava dan lava itu mental ke luar angkasa, karena ukuran bulan cukup besar maka tekanan datang dari segala arah dengan daya yang sangat besar sehingga bentuk bulan menjadi bulat sempurna. karena itulah bulan menjadi padat sepadat titanium karena dia ditempa di dalam magma planet x

mengenai adanya banyak ufo yang lalu lalang di bulan, mungkin saja ada alien atau mungkin juga rusia membuat koloni di dalam sub teran bulan. menghuni sebuah permukaan planet bukanlah hal yang bijak, apalagi sebuah planet yang tidak mengandung atmosfer pelindung. menghuni sub teran adalah sesuatu yang sangat bijaksana dan aman.
Judul: Re:Misteri luar biasa bulan!
Ditulis oleh: mhyworld pada Juni 19, 2012, 09:58:33 AM
Saya kok belum pernah baca masalah UFO yang lalu lalang di bulan?
Judul: Re:Misteri luar biasa bulan!
Ditulis oleh: Pi-One pada Juni 21, 2012, 09:07:34 AM
Kutip dari: DemonThinker pada Juni 18, 2012, 09:04:20 PM
mengenai umur bulan yang lebih tua dari bumi, itu mungkin saja. mungkin dulu terjadi tabrakan sebuah galaksi dan bulan yang notabene berasal dari galaksi lain nyangkut di galaksi kita
Kalau dari galaksi lain, mau berapa lama dia nempuh perjalanan sebelum sampai ke bumi? Dan menilik kecepatan untuk itu, emang bisa tertangkap oleh gravitasi bumi?

Kutip dari: DemonThinker pada Juni 18, 2012, 09:04:20 PMbulan berongga bagaikan batu apung, mungkin saja bulan terbentuk dari sebuah planet yang sangat besar kemudian di planet yang sangat besar itu memiliki gunung dan gunung itu meletus, dari letusannya itu keluarlah bulan sebagai lava dan lava itu mental ke luar angkasa, karena ukuran bulan cukup besar maka tekanan datang dari segala arah dengan daya yang sangat besar sehingga bentuk bulan menjadi bulat sempurna. karena itulah bulan menjadi padat sepadat titanium karena dia ditempa di dalam magma planet x
Gak logis. Mau letusan sebesar apa yang bisa melontarkan obyek sebesar bulan?

Kutip dari: DemonThinker pada Juni 18, 2012, 09:04:20 PMmengenai adanya banyak ufo yang lalu lalang di bulan, mungkin saja ada alien atau mungkin juga rusia membuat koloni di dalam sub teran bulan. menghuni sebuah permukaan planet bukanlah hal yang bijak, apalagi sebuah planet yang tidak mengandung atmosfer pelindung. menghuni sub teran adalah sesuatu yang sangat bijaksana dan aman.
Gak logis. Apalagi soal rusia bikin koloni.
Spekulasi ufo dan bulan mungkin lahir dari keterbatasan pengamatan manusia zaman dulu terhadap sisi belakang bulan.
Judul: Re:Misteri luar biasa bulan!
Ditulis oleh: DemonThinker pada Juni 21, 2012, 09:17:55 PM
galaksi bertabrakan itu biasa, diprediksi, nanti juga galaksi kita bakal bertabrakan dengan galaksi lain, aku lupa, itu andromeda atau sagitarius atau alpha centauri. jika 2 galaksi bertabrakan maka akan terbentuk sebuah galaksi hibrid.

kenapa tidak mungkin bulan berasal dari letusan gunung? di luar sana ada banyak planet berbatu yang ukurannya jauh lebih besar dari matahari, seperti di mars, venus, merkurius dll, karena gaya gravitasi disana kecil, letusan gunung disana bisa menjadi asteroid di luar angkasa. sedankan aktifitas gunung meletus itu diakibatkan oleh posisi antar planet.

kalau masalah ufo itu. itu tak ada bukti. mungkin saja rusia membuat koloni tapi dia tak mau bilang2.
Judul: Re:Misteri luar biasa bulan!
Ditulis oleh: Pi-One pada Juni 22, 2012, 11:17:01 AM
Kutip dari: DemonThinker pada Juni 21, 2012, 09:17:55 PM
galaksi bertabrakan itu biasa, diprediksi, nanti juga galaksi kita bakal bertabrakan dengan galaksi lain, aku lupa, itu andromeda atau sagitarius atau alpha centauri. jika 2 galaksi bertabrakan maka akan terbentuk sebuah galaksi hibrid.
Ya, jika dua galaksi bertabrakan, akan terbentuk galaksi hybrid, tapi kemungkinan sebagian bintang dan pengikutnya bakal terlemapt keluar galaksi dengan kecepatan amat tinggi. Tapi mengharap planet atau satelitnya kemduian tertangkap gravitasi planet lain sungguh tak bisa dipercaya. Karena tak ada gaya gesek atau sejenisnya yang membuat gerakan mereka melambat, sampai cukup mampu ditanggap oleh planet, apalagi yang 'cuma' seukuran bumi.

Kutip dari: DemonThinker pada Juni 21, 2012, 09:17:55 PMkenapa tidak mungkin bulan berasal dari letusan gunung? di luar sana ada banyak planet berbatu yang ukurannya jauh lebih besar dari matahari, seperti di mars, venus, merkurius dll, karena gaya gravitasi disana kecil, letusan gunung disana bisa menjadi asteroid di luar angkasa. sedankan aktifitas gunung meletus itu diakibatkan oleh posisi antar planet.
Sekali lagi, lu kira ada ledakan vulkanis yang cukup kuat untuk melemparkan materi sebesar bulan keluar angkasa? Mau ledakan sebesar apa?

Kutip dari: DemonThinker pada Juni 21, 2012, 09:17:55 PMkalau masalah ufo itu. itu tak ada bukti. mungkin saja rusia membuat koloni tapi dia tak mau bilang2.
Gak mungkin.
Koloni macam itu akan memerlukan suplai sumber daya dari bumi. Akan amat tinggi frekuensi penerbangan keluar angkasa yang diperlukan. Plus dengan gravitasi yang cuma seprenam bumi, dampaknya pada manusia akan cukup buruk jika terjadi pada jangka panjang.
Judul: Re:Misteri luar biasa bulan!
Ditulis oleh: mazko pada Juni 24, 2012, 09:03:41 PM
komen nya keren keren..... saya hanya bisa terpana meihat keindahan angkasa dan isinya yang diciptakan dengan penuh perhitungan.......
Judul: Re:Misteri luar biasa bulan!
Ditulis oleh: DemonThinker pada Juni 27, 2012, 10:44:49 PM
dunia ini luas, apapun mungkin terjadi
Judul: Re:Misteri luar biasa bulan!
Ditulis oleh: Ted_Kaczynski pada Agustus 28, 2013, 11:31:13 PM
Kutip dari: Pi-One pada Juni 22, 2012, 11:17:01 AM
Sekali lagi, lu kira ada ledakan vulkanis yang cukup kuat untuk melemparkan materi sebesar bulan keluar angkasa? Mau ledakan sebesar apa?
Gak mungkin.

Diluar angkasa sebuah asteroid kecil pun bisa menjadi satelit, atau bahkan planet. Tergantung apa yang terjadi pada debu cosmicnya. Nasib debu cosmicnya pun tergantung dari seberapa jauh planet terdekat, kecepatan ber-rotasi, dan lain-lain.

Ada pernah ditemukan sebuah asteroid sebesar Green-land kalau tidak salah. Makanya Asteroid disebut dengan "Minor Planet".

Jadi bukan sebuah planet meledak terus langsung muncul planet baru, hahahaha. Semua butuh proses, dan asteroid bisa saja menjadi planet, hanya saja butuh banyak tahun (jutaan - milyaran). :)
Judul: Re:Misteri luar biasa bulan!
Ditulis oleh: Ted_Kaczynski pada Agustus 28, 2013, 11:47:52 PM
Kutip dari: Pi-One pada Juni 22, 2012, 11:17:01 AM
Ya, jika dua galaksi bertabrakan, akan terbentuk galaksi hybrid, tapi kemungkinan sebagian bintang dan pengikutnya bakal terlemapt keluar galaksi dengan kecepatan amat tinggi. Tapi mengharap planet atau satelitnya kemduian tertangkap gravitasi planet lain sungguh tak bisa dipercaya. Karena tak ada gaya gesek atau sejenisnya yang membuat gerakan mereka melambat, sampai cukup mampu ditanggap oleh planet, apalagi yang 'cuma' seukuran bumi.

Ketika dua galaksi menyimpang terlalu dekat satu sama lain mereka mulai berinteraksi, menyebabkan perubahan spektakuler dalam kedua objek. Dalam beberapa kasus, dua dapat menjadi satu. - tetapi di lain sisi, mereka berdua terkoyak. Jadi, belum tentu :)

contohnya:

(http://l3.yimg.com/bt/api/res/1.2/RwgRJrJ8YphKGI8WbRU8bw--/YXBwaWQ9eW5ld3M7Zmk9ZmlsbDtoPTc1NjtweW9mZj0wO3E9ODU7dz01NzU-/http://media.zenfs.com/en_US/News/SPACE.com/Galaxy_Crash_Spawns_Space_Penguin-c58e2be0c69dc48b71183d9440862748)

Tepat di bawah bagian tengah gambar ini yang berwarna biru, adalah galaksi NGC 2936, salah satu dari dua galaksi yang berinteraksi yang membentuk Arp 142 di konstelasi Hydra. Dijuluki "Penguin" atau "Porpoise" oleh astronom amatir, NGC 2936 merupakan sebuah galaksi spiral sebelum dicabik-cabik oleh gravitasi kosmik si pendamping.

Sisa-sisa struktur spiral nya masih dapat dilihat - bekas tonjolan galaksi sekarang membentuk "mata" dari penguin, sekitarannya masih mungkin untuk dilihat, di mana lengan pinwheeling galaksi. Lengan ini terganggu, dan sekarang membentuk "tubuh" burung kosmik, lihat garis-garis terang biru dan merah di gambar.
Judul: Re:Misteri luar biasa bulan!
Ditulis oleh: Pi-One pada September 20, 2013, 10:13:54 AM
Kutip dari: Ted_Kaczynski pada Agustus 28, 2013, 11:31:13 PM
Diluar angkasa sebuah asteroid kecil pun bisa menjadi satelit, atau bahkan planet. Tergantung apa yang terjadi pada debu cosmicnya. Nasib debu cosmicnya pun tergantung dari seberapa jauh planet terdekat, kecepatan ber-rotasi, dan lain-lain.

Ada pernah ditemukan sebuah asteroid sebesar Green-land kalau tidak salah. Makanya Asteroid disebut dengan "Minor Planet".

Jadi bukan sebuah planet meledak terus langsung muncul planet baru, hahahaha. Semua butuh proses, dan asteroid bisa saja menjadi planet, hanya saja butuh banyak tahun (jutaan - milyaran). :)
Asteroid-asteroid besar di tata surya kita misalnya, adalah hasil dari pembentukan tata surya kita di aal-awal, bukan hasil ledakan/letusan yang melemparkan material.

Kutip dari: Ted_Kaczynski pada Agustus 28, 2013, 11:47:52 PM
Ketika dua galaksi menyimpang terlalu dekat satu sama lain mereka mulai berinteraksi, menyebabkan perubahan spektakuler dalam kedua objek. Dalam beberapa kasus, dua dapat menjadi satu. - tetapi di lain sisi, mereka berdua terkoyak. Jadi, belum tentu :)

contohnya:

(http://l3.yimg.com/bt/api/res/1.2/RwgRJrJ8YphKGI8WbRU8bw--/YXBwaWQ9eW5ld3M7Zmk9ZmlsbDtoPTc1NjtweW9mZj0wO3E9ODU7dz01NzU-/http://media.zenfs.com/en_US/News/SPACE.com/Galaxy_Crash_Spawns_Space_Penguin-c58e2be0c69dc48b71183d9440862748)

Tepat di bawah bagian tengah gambar ini yang berwarna biru, adalah galaksi NGC 2936, salah satu dari dua galaksi yang berinteraksi yang membentuk Arp 142 di konstelasi Hydra. Dijuluki "Penguin" atau "Porpoise" oleh astronom amatir, NGC 2936 merupakan sebuah galaksi spiral sebelum dicabik-cabik oleh gravitasi kosmik si pendamping.

Sisa-sisa struktur spiral nya masih dapat dilihat - bekas tonjolan galaksi sekarang membentuk "mata" dari penguin, sekitarannya masih mungkin untuk dilihat, di mana lengan pinwheeling galaksi. Lengan ini terganggu, dan sekarang membentuk "tubuh" burung kosmik, lihat garis-garis terang biru dan merah di gambar.
Makanya, itu bergantung ukurna galaksi.
Kalau yang satu jauh lebih besar dari yang lain, yang kecil akan 'dimangsa'. kalau sama besar, keduanya akan 'tercabik' untuk membentuk satu galaksi baru.
Judul: Re:Misteri luar biasa bulan!
Ditulis oleh: chichara pada April 11, 2014, 04:01:42 PM
Serrruuu banget bahasanya.
Bahasan tentang astronomi ini memang selalu seru dan selalu diliputi misteri.
Btw, dibulan itu adl ruang hampa udara kan?
Apakah di ruang hampa udara gitu bendera masih bisa berkibar?  ???
Judul: Re:Misteri luar biasa bulan!
Ditulis oleh: Pi-One pada Mei 03, 2014, 07:34:20 PM
Kutip dari: chichara pada April 11, 2014, 04:01:42 PM
Serrruuu banget bahasanya.
Bahasan tentang astronomi ini memang selalu seru dan selalu diliputi misteri.
Btw, dibulan itu adl ruang hampa udara kan?
Apakah di ruang hampa udara gitu bendera masih bisa berkibar?  ???
Bukan gak bisa dibilang sepenuhnya hampa udara. Tapi bisa dibilang hampir gak ada saking minimnya.

Dan bendera berkibar di bukan bukan karena angin, melainkan karena efek gaya yang dihasilkan saat bendera ditancapkan. Tanpa adanya hambatan udara dan rendahnya gravitasi, akan memakan waktu lama sebelum bendera 'tenang' kembali. Plus, jangan lupa kalau bendera yang ditancapklan di bulan memiliki tiang berbentuk huruf L terbalik.

Masih ragu kalau itu bukan karena angin? Perhatikan, apakah ada debu-debu yang berterbangan tertiup angin pada foto atau video bendera di bulan.