Gunakan MimeTex/LaTex untuk menulis simbol dan persamaan matematika.

Welcome to Forum Sains Indonesia. Please login or sign up.

Maret 29, 2024, 03:08:31 AM

Login with username, password and session length

Topik Baru

Artikel Sains

Anggota
Stats
  • Total Tulisan: 139,653
  • Total Topik: 10,405
  • Online today: 102
  • Online ever: 1,582
  • (Desember 22, 2022, 06:39:12 AM)
Pengguna Online
Users: 0
Guests: 161
Total: 161

Aku Cinta ForSa

ForSa on FB ForSa on Twitter

Cara merawat Notebook

Dimulai oleh insan sains, Juli 17, 2008, 06:56:35 PM

« sebelumnya - berikutnya »

0 Anggota dan 1 Pengunjung sedang melihat topik ini.

insan sains

Nampaknya sekarang harga notebook udah pada murah-murah. Bahkan produsen-produsen notebook pun banyak yang memproduksi notebook-notebook dengan harga yang terjangkau. Jadi rasanya perlu di share juga tips-tips supaya menjaga notebook agar lifetime-nya maksimal. Saya udah kehilangan salah satu sahabat terbaik saya Dell, (maklum usianya udah udzur) dan sekarang hidup saya ditemani oleh Fin (my beauty notebook name).

Saya langsung copas aja, dari blog saya [pranala luar disembunyikan, sila masuk atau daftar.]
*bukan maksud promosi loh...!! hehehe.... ^_^

Pertama : Paha Anda bisa membuatnya klenger
Meletakkan notebook di pangkuan paha Anda dapat membuat aliran udara pada bagian bawah notebook menjadi terhambat (selain membuat paha Anda tentunya menjadi panas pula). Sirkulasi udara yang tidak lancar dapat menimbulkan overheat, sehingga bisa merusak komponen-komponen vital lainnya (termasuk baterai).

Kedua : Dudukkan dia ditempat sejuk bukan empuk
Begitu pula meletakkan notebook pada permukaan yang lunak (lembut), misalnya sofa, tempat tidur ataupun karpet. Jika Anda seperti saya yang tetap bandel mau memakainya, gunakanlah Fan Cooler untuk menyangganya dan memperlancar aliran udara sehingga notebook tetap Cool...! Cool..! Cool...!. Walaupun hal ini tentunya akan mengurangi work time dari baterai itu sendiri.

Ketiga : Dia bukan kuli barang
Notebook bukan alat untuk menyangga beban (begitu pula dengan baterainya), jadi bila Anda masih terbiasa menumpuk benda-benda berat diatasnya, berarti Anda belum bijaksana memperlakukan notebook kesayangan Anda. Apalagi jika sampai jatuh dan terhimpit. Sebab hal ini memperbesar kemungkinan sirkuit didalamnya korslet (hubung singkat) yang kemudian mengakibatkan overheat.

Keempat : Jaga dia dari kegerahan
Bila Anda berada di tempat panas, misalnya dibawah terik matahari maupun di dalam mobil yang diparkir cukup lama di tempat terbuka pada siang hari, maka segeralah mencari tempat teduh. Sayangi notebook Anda sebagaimana Anda menginginkannya selalu bersama Anda. Kasihan notebook Anda jika harus bekerja di tempat panas.

Kelima : Dia tidak suka jus
Jika Anda suka menggunakan notebook sambil memakan cemilan dan meminum segelas jus, maka jauhkanlah makanan dan minuman tersebut dari notebook Anda untuk menghindari tumpah. Kalaupun seandainya notebook Anda tersiram air juga, maka bersihkan dan gunakan kembali setelah benar-benar kering.

Keenam : Baca bagaimana cara merawatnya
Pastikan Anda tahu cara menggunakan dan menyimpan baterai, seperti yang tertera pada manual notebook bersangkutan. Sebab tidak semua vendor notebook memiliki cara yang sama untuk perawatan baterainya.

Ketujuh : Perutnya sudah kekenyangan, biarkan istirahat
Jika berada di rumah atau di kantor, dan menghubungkan chargernya ke listrik PLN, maka jika baterai telah terisi full, saya sarankan untuk melepas baterai, dan gunakanlah charger. Bijaksanalah untuk menggunakan baterai hanya untuk keperluan yang important, urgent and need mobile.

Kedelapan : Olah ragakan seluruh fisiknya
Usahakan dua minggu atau sebulan sekali, baterai dipake hingga benar-benar kosong. Hal ini untuk menjaga life time tiap cell baterai. Hal ini untuk menjaga agar tiap-tiap cell baterai mengalami pengisian dan pengosongan muatan secara merata, dan menghindari adanya cell dimana yang satu selalu penuh sedang yang lain terlalu sering terjadi pengisian dan pengosongan muatan.

Kesembilan : Jodohkan dia dengan pasangan yang serasi
Bila Anda hendak mengganti charger notebook, maka gunakan charger notebook yang kompatibel. Jika tidak yakin sebaiknya tanya kepada customer service notebook yang bersangkutan.

Yaps.. segitu dulu aja...
Masih belum lengkap sih, jadi masih banyak hal yang bisa ditambahkan oleh yang lainnya. Silahkan!
Menuju Indonesia sebagai THE COUNTRY MASTER OF TECHNOLOGY, 2030

reborn

bro, gw gak punya notebook :(
Tapi lucu2 juga tipsnya nih ;D bolehlah ntar kalo dah punya, doain ya ;D

insan sains

Kutip dari: reborn pada Juli 18, 2008, 05:15:43 PM
bro, gw gak punya notebook :(
Tapi lucu2 juga tipsnya nih ;D bolehlah ntar kalo dah punya, doain ya ;D

Gak nyangka, untung cuman minta didoain, biasanya lu minta dikasih notebooknya...!!!
*sambil ngelus-ngelus dada dan menghembuskan nafas.. fyiuh....!!

;D  :D

Iya... gw doain deh, moga-moga kesampean beli Mac sekalian...!
Nah kalo udah punya, kita tukeran deh... hehehe.... ^_^
Menuju Indonesia sebagai THE COUNTRY MASTER OF TECHNOLOGY, 2030

reborn

Mac? Big Mac kamsudnya? mo dong  :-[

workaholic

KutipPertama : Paha Anda bisa membuatnya klenger
Meletakkan notebook di pangkuan paha Anda dapat membuat aliran udara pada bagian bawah notebook menjadi terhambat (selain membuat paha Anda tentunya menjadi panas pula). Sirkulasi udara yang tidak lancar dapat menimbulkan overheat, sehingga bisa merusak komponen-komponen vital lainnya (termasuk baterai).

wah...sekarang gw paham knapa avatarku ga mau naro notebook di pangkuan..tnyata dia lebih expert soal ini.. 8) (*jijay) hehe thx infonya insansains... :-*
Life is Precious. Life is all about choices and chances..
So LIVE your LIFE to the fullest :)

Vinchemz

Wah, makasih banget ya artikelnya..
Sangat berguna!!

eky

eh, percaya ga sih?
denger2 klo notebook sering2 ditaruh di atas paha bisa menyebabkan impotensi *bagi pria* ..

ahmad fauzan

udah kayak mahkluk hidup ajah tuh laptop ;D ;D

tapi makasih neh insan sains atas informnya :D
[move]semua itu bisa asalkan kita terbiasa
[/move]

insan sains

Kutip dari: eky pada Agustus 10, 2008, 03:25:01 PM
eh, percaya ga sih?
denger2 klo notebook sering2 ditaruh di atas paha bisa menyebabkan impotensi *bagi pria* ..

wah.. saya malah baru denger nih...!! apa iya??
Coba dong yang tahu kasih referensi jurnal atau bacaan lainnya.. Thanks.

Kutip dari: ahmad fauzan pada Agustus 10, 2008, 08:48:21 PM
udah kayak mahkluk hidup ajah tuh laptop ;D ;D

tapi makasih neh insan sains atas informnya :D

kekeke... sama-sama. just sharing aja. Walaupun sambungan artikelnya masih belum bisa di posting. Tunggu aja yech....
Menuju Indonesia sebagai THE COUNTRY MASTER OF TECHNOLOGY, 2030

eky

banyak kok artikel yang membahas masalah pengaruh laptop jika ditempatkan di atas paha terhadap kesuburan pria.
salah satunya coba baca ini .. [pranala luar disembunyikan, sila masuk atau daftar.]
coba aja googling, keywordnya: akibat laptop paha :D

insan sains

Kutip dari: eky pada Agustus 11, 2008, 02:53:56 PM
banyak kok artikel yang membahas masalah pengaruh laptop jika ditempatkan di atas paha terhadap kesuburan pria.
salah satunya coba baca ini .. [pranala luar disembunyikan, sila masuk atau daftar.]
coba aja googling, keywordnya: akibat laptop paha :D

pas baca ini, pas lagi internet-an di bandara, dan nyimpen notebook di paha.....  :-\
Menuju Indonesia sebagai THE COUNTRY MASTER OF TECHNOLOGY, 2030

cartiman

Biar Baterai nya awet ... kalau di charge, baterai penuh jangan di biarin aja ...


Monox D. I-Fly

Kenapa judulnya harus "notebook"? Tips2 di atas bukannya berlaku buat semua jenis laptop? CMIIW

OOT: TS-nya sayang banget sama notebook-nya ya... Jangan2 ada Klabautermann-nya tuh...  8)
Gambar di avatar saya adalah salah satu contoh dari kartu Mathematicards, Trading Card Game buatan saya waktu skripsi.

Online Shop Sepatu

lucu pembahasannya, tapi lumayan memberikan nasehat bagi penggunanya