Member baru? Bingung? Perlu bantuan? Silakan baca panduan singkat untuk ikut berdiskusi.

Welcome to Forum Sains Indonesia. Please login or sign up.

Maret 29, 2024, 12:55:36 AM

Login with username, password and session length

Topik Baru

Artikel Sains

Anggota
Stats
  • Total Tulisan: 139,653
  • Total Topik: 10,405
  • Online today: 142
  • Online ever: 1,582
  • (Desember 22, 2022, 06:39:12 AM)
Pengguna Online
Users: 0
Guests: 107
Total: 107

Aku Cinta ForSa

ForSa on FB ForSa on Twitter

Langsing Berkat Air

Dimulai oleh raisuien, September 04, 2009, 07:07:24 PM

« sebelumnya - berikutnya »

0 Anggota dan 1 Pengunjung sedang melihat topik ini.

raisuien

Bila Anda termasuk orang yang rajin mengikuti berbagai pola diet untuk melangsingkan badan, tentu pernah mendengar tentang manfaat air untuk menurunkan berat badan.

Menurunkan badan dengan air, sebenarnya hanya efektif untuk mereka yang tubuhnya agak dehidrasi. Sementara bila selama ini Anda sudah cukup minum air, menambah asupan air dalam pola makan Anda tak akan berpengaruh banyak.

Menurut Amanda Carlson, RD, direktur performance nutrition Athelete's Performance, air dibutuhkan dalam setiap proses sel di tubuh. Seperti halnya BBM untuk bensin, bagi tubuh air merupakan bahan bahar agar metabolisme tubuh bisa berjalan.

"Metabolisme kita pada dasarnya merupakan rangkaian dari reaksi kimia dalam tubuh. Bila kita dehidrasi, reaksi kimia akan melambat. Bahkan kekurangan satu persen air bisa membuat metabolisme turun," kata Trent Nessler, managing director Baptist Sport Medicine, Nashville, AS.

Diet dengan air

Pada dasarnya, rasa lapar dan haus agak sulit dibedakan. Karena itu, terkadang bila kita merasa lapar yang sebenarnya terjadi adalah tubuh kekurangan air. Jadi, jangan terburu-buru makan atau ngemil, cobalah minum segelas air.

Penelitian juga menunjukkan minum segelas air sebelum makan akan membuat perut terasa kenyang sehingga porsi makan pun berkurang.

Dalam sebuah penelitian diketahui, orang yang minum air sebelum makan, kalori yang diasupnya bisa berkurang 75 kalori. Jumlah itu mungkin kecil, tapi bila setiap hari dilakukan, dalam setahun Anda sudah mengurangi 27.000 kalori atau setara dengan 3,6 kilogram. Lumayan, kan?

Selain itu, konsumsi air yang cukup juga akan membuat pencernaan lebih lancar. "Air akan membuat kerja ginjal dalam mengatur sirkulasi cairan tubuh menjadi lebih baik. Selain itu cukup air akan menghindarkan kita dari sembelit," kata Renee Melton, MS, direktur nutrisi dari Sensei, program nutrisi dan penurunan tubuh secara online.

sisca, chemistry

seeepppzzz dech,,,
bgus neh buat ibu2,,,

^^

thx,,,
[move]
~ You are what you eat ~
[/move]

raisuien


syx

ntinya adalah konsumsi air yang cukup... bukan berlebihan. kalo sampe berlebihan malah memberatkan fungsi ginjal.
tubuh tidak bisa membedakan rasa lapar dan haus ini yang perlu dipertanyakan. tubuh melalui susunan saraf pusat akan memberikan sinyal lapar jika kadar glukosa dalam darah menurun. di sini bisa muncul tanggap dari organ pencernaan, misalnya kenaikan aktifitas sekresi lambung. jika tubuh tidak mendapat asupan makanan maka akan terjadi metabolisme peruraian nutrisi yang ada dalam tubuh seperti lemak.
kalo haus pastinya berasal dari kesetimbangan tingkat cairan ekstravaskuler dan intravaskuler. jika tidak mendapatkan asupan air maka tubuh bisa mencari sumber-sumber yang ada, misalnya penyerapan air dari feses oleh kolon.

wuriant

kenapa orang2 barat yang suka minum bir (minuman beralkohol) perutnya pada buncit yach? itukan aer juga.

syx

yang bikin buncit bukan airnya, tapi alcohol ato lebih tepatnya etanol... mungkin kasus buncit ini ada kaitannya dengan penumpukan lemak di hati yang merupakan gejala dini pada alkoholisme. penumpukan ini terjadi akibat penghambatan siklus trikarbosilat dan oksidasi lemak yang sebagian berhubungan dengan adanya NADH berlebih yang dihasilkan enzim alkohol dehidrogenase (ADH).

wuriant

Kutip dari: syx pada September 08, 2009, 06:26:50 PM
yang bikin buncit bukan airnya, tapi alcohol ato lebih tepatnya etanol...
kalo dalam minuman brem bali dan air tape ada kandungan etanol ini gak sich?

raisuien

@wuriant
dalam brem bali dan air tape ada kandungan etanol...

sisca, chemistry

weuw,,,
tape,,
itu ubi yg difermentasi kan..?

ada alkohol jg...?
.................
[move]
~ You are what you eat ~
[/move]

raisuien

klo gag salah singkong (ubi kayu)...
ya... singkong yg difermentasi
yup.. tepatnya etanol...

sisca, chemistry

pantezzzz,,,
emang xiap mkn itu jadi byk angin,,
hahahahahahha,,,,

oo,,
ada etanol jg,,,
bru tau,,,
ocre2,,
thx,,
[move]
~ You are what you eat ~
[/move]

binekas

terus kalo mau minum air jangan lupa berdoa coz biar air membentuk kl ga salah hexagonal gt. Bener ga??

sisca, chemistry

oo,,,
iyah,,,
ttg btk molekul2 air yg jadi lbh sempurna kalo kita kasi kata2/pesan2 yg baik,,,

[pranala luar disembunyikan, sila masuk atau daftar.]

coba baca di sono..
[move]
~ You are what you eat ~
[/move]

raisuien

nah..
ada gag penjelasan yg logis mengenai hal ini?
kenapa air jk diberi kata2 yg baik atau diberikan musik klasik bisa menjadi kristal spt itu dan jk diberi kata2 yg buruk dan musik rock malah tidak terbentuk kristal atau malah bentuknya jelek?

binekas

iya nih,, ada penjelasan mengenaihal ini ga?