Forum Sains Indonesia

Ilmu Alam => Kimia => Topik dimulai oleh: syx pada Februari 27, 2009, 07:43:36 AM

Judul: Batu Ponari
Ditulis oleh: syx pada Februari 27, 2009, 07:43:36 AM
batu ponari itu dari segi kimia fisika batu apaan sih? carinya di mana?  >:D
Judul: Re: Batu Ponari
Ditulis oleh: Muztank pada Februari 27, 2009, 11:59:35 AM
bukannya udah diteliti yah?
trus ditulis kandungannya..hmmm..
tapi gue juga lom baca wkwkwk
Judul: Re: Batu Ponari
Ditulis oleh: nandaz pada Februari 27, 2009, 03:45:35 PM
bukannya batu kali biasa...?
Judul: Re: Batu Ponari
Ditulis oleh: Muztank pada Maret 09, 2009, 03:19:00 PM
koq ga ada yg ngasi komen lagi?
batu dari langit?wkkww
Judul: Re: Batu Ponari
Ditulis oleh: biobio pada Maret 17, 2009, 01:56:16 PM
Kutip dari: Muztank pada Maret 09, 2009, 03:19:00 PM
koq ga ada yg ngasi komen lagi?
batu dari langit?wkkww
halah, pada percya ama ponari...
Judul: Re: Batu Ponari
Ditulis oleh: soni sascori pada Maret 17, 2009, 09:50:59 PM
ini bukannya forum kimia ya?????
kok nanya nya batu ponari secara fisika?
gak nyambung nieh,,,,

mohon di pindahkan
Judul: Re: Batu Ponari
Ditulis oleh: syx pada Maret 18, 2009, 07:02:07 AM
gw kan nanyanya dari segi kimia fisika... terus terang gw bingung mo naruh di mana, tapi sepertinya lebih cocok di kimia. batu ponari itu dari segi komposisinya termasuk batu apa? carinya di mana? siapa tau gw bisa buka praktek yang sama... lumayan buat nambah penghasilan.
Judul: Re: Batu Ponari
Ditulis oleh: nandaz pada Maret 18, 2009, 11:36:10 AM
..meskipun ada kandungan khusus kayak campuran logam mulia pada batu itu tetapi aku ngga percaya bahwa batu itu bisa menyembuhkan penyakit orang, tetapi menyembuhkan penyakit orang dalam segi materil... ;D
Judul: Re: Batu Ponari
Ditulis oleh: Alicha pada April 19, 2009, 04:07:34 PM
Kutip dari: syx pada Februari 27, 2009, 07:43:36 AM
batu ponari itu dari segi kimia fisika batu apaan sih? carinya di mana?  >:D
Ponari mendadak terkenal setelah menemukan batu petir "ajaib" yang konon bisa menyembuhkan bebagai macam penyakit. Saya yakin anda juga sudah tahu berita ini. Semua media masa memberitakannya hampir setiap hari bahkan ada stasiun TV yang khusus membuat acara membahas fenomena dukun cilik Ponari dengan batu ajaibnya ini.

Saya tergangu sekali dengan pemberitaan besar-besaran yang dilakukan media masa tentang Ponari si dukun cilik dan batu ajaib ini. Melalui tulisan ini saya ingin mengungkapkan isi kepala saya menaggapi fenomena ini.

Kita sadari masyarakat kita sampai sekarang masih mempercayai hal-hal yang berbau mistis dan ajaib. Bahkan terkadang sampai mengalahkan akal sehatnya sendiri. Fenomena ini akan sangat terasa jika berhubungan dengan kekayaan dan kesehatan. Hmm.. ada apa rupanya dengan bangsa ini? Kenapa sampai mereka lebih memilih jalan mistis untuk mencari kekayaan dan menyembuhkan penyakit yang dideritanya?

Jika kita tinjau apa yang paling sering dicari orang dengan jalur mistis ini adalah kekayaan dan kesehatan. Kekayaan disini saya artikan "daya beli" karena semakin kaya maka semakin tinggi daya beli orang tersebut untuk memenuhi kebutuhan dan gaya hidupnya. Sedangkan kesehatan memang merupakan dambaan semua orang dimuka bumi ini baik sehat jasmasni maupun rohani.

Seperti kita ketahui setelah bangsa ini dihantam krisis ekonomi yang sampai kini setelah sepuluh tahun lebih masa itu berlalu bangsa ini belum juga bisa keluar dari krisis. Hal ini mengakibatkan daya beli masyarakat kita sangat lemah apalagi harga kebutuhan pokok terus melambung jauh melebihi kemampuan beli masyarakat. Sayangnya kebanyakan masyarakat kita bermental lemah, mereka ingin segera lepas dari himpitan krisis ini dengan cepat namun tanpa mau bekerja keras dan bekerja cerdas. Mereka ingin meningkatkan daya belinya dengan cara instan dan orang-orang sakit ingin cepat sembuh dengan hanya sekali berobat. Hal ini justru diperburuk dengan kebijakan pemerintah yang juga turut andil membentuk mental lemah masyarakat kita. Contohnya kebijakan BLT (bantuan tunai langsung) untuk orang miskin yang berpotensi mendidik orang miskin menjadi malas.

Setali tiga uang dengan kebijakan kesehatan, berbagai program kesehatan yang ditujukan buat masyarakat miskin belum bisa sepenuhnya mencapai sasarannya. Banyak sekali kita dengar melalui media ada pasien terlantar atau bahkan ditelantarkan oleh rumah sakit karena tidak mampu membayar.

Maka wajarlah jika fenomena dukun cilik Ponari dengan batu ajaibnya ini terjadi. Orang rela berdesakan bahkan sampai menemui ajalnya hanya untuk satu harapan, segera sembuh dari sakit yang dideritanya. Walaupun cara yang ditempuhnya sangat irasional yaitu minum "air comberan" bekas celupan batu ajaibnya Ponari. Sungguh kasihan mereka sudah sakit, tidak punya daya beli, kini ditambah hilang akal sehatnya pula. Ditambah lagi dengan pemberitaan media yang terus menerus dalam waktu yang lama seolah-olah keajaiban itu memang benar-benar terjadi bisa jadi mempengaruhi opini masyarakat awam untuk mempercayainya.

Bahkan makin lama makin banyak saja praktek dukun dengan batu ajaib dibuka. Sampai tahap ini saya belum melihat upaya pemerintah yang efektif menangkal femomena ini. Jika perlu ambil langkah ilmiah segera lakukan penelitian dan buktikan benar atau tidak batu ajaib tersebut bisa menyembuhkan berbagai penyakit. Namun yang terpenting adalah segera ambil langkah untuk meningkatkan daya beli masyarakat dan ciptakan program kesehatan yang bisa dinikmati oleh semua kalangan masyarakat.
:-[ aku gak tau benar sih ..'
Judul: Re: Batu Ponari
Ditulis oleh: The Houw Liong pada April 20, 2009, 07:05:08 AM
Dari segi fisika dan kimia batuan, batu Ponari serupa dengan batu yang lain. Untuk menjelaskan kemampuan penyembuhannya harus dari segi psikologi. Orang yang percaya akan bisa disembuhkan oleh batu tsb umumnya akan bisa sembuh, sebab 70% dari penyakit bisa sembuh dengan sendirinya , lebih-lebih jika orang itu percaya ia akan sembuh.
Judul: Re: Batu Ponari
Ditulis oleh: arrevi pada April 23, 2009, 12:48:09 PM
mungkin nih ya...

Batu Ponari itu memiliki kandungan suatu unsur atau senyawa yang apabila bereaksi dengan air  maka akan menghasilkan produk senyawa hidro yang dapat mereduksi/ mengeliminasi sel-sel penyakit dalam tubuh. Hufh...
Mungkin ada yang meneliti...
hehhe ;D
Judul: Re: Batu Ponari
Ditulis oleh: biobio pada April 26, 2009, 03:38:30 PM
Baca di JawaPos hari ini, dimulai penyelidikan batu ponari.
Judul: Re: Batu Ponari
Ditulis oleh: syx pada April 27, 2009, 08:06:26 AM
bio, tolong diupdate terus hasil penelitiannya... thanks.
Judul: Re: Batu Ponari
Ditulis oleh: biobio pada April 27, 2009, 04:57:18 PM
Kutip dari: syx pada April 27, 2009, 08:06:26 AM
bio, tolong diupdate terus hasil penelitiannya... thanks.
Peneliti itu mempekirakan bahwa batu ponari adalah sejenis batu akik (saya sendiri meragukan hal ini karena batu ponari tampaknya berlubang,kasar,dan besar) yang mengandung SiO2, dan jika dicampur di air akan manghasilkan silikat yang tdiak punya efek apa-apa bagi penyembuhan pasien.. Hanya etrcantum seperti itu kira2...
Judul: Re: Batu Ponari
Ditulis oleh: OOOOO pada Mei 04, 2009, 11:42:33 PM
woiiiii,,KIMIA ini ces...bukan fisika....yang mau dibahas disini cuma masalah kimia,,bukan fisika.....   ;)..okey
Judul: Re: Batu Ponari
Ditulis oleh: biobio pada Mei 05, 2009, 07:03:42 PM
Kutip dari: OOOOO pada Mei 04, 2009, 11:42:33 PM
woiiiii,,KIMIA ini ces...bukan fisika....yang mau dibahas disini cuma masalah kimia,,bukan fisika.....   ;)..okey
yo ancen iki kimia le.
Judul: Re: Batu Ponari
Ditulis oleh: Mars pada Mei 05, 2009, 08:06:53 PM
Kutip dari: biobio pada April 27, 2009, 04:57:18 PM
Peneliti itu mempekirakan bahwa batu ponari adalah sejenis batu akik (saya sendiri meragukan hal ini karena batu ponari tampaknya berlubang,kasar,dan besar) yang mengandung SiO2, dan jika dicampur di air akan manghasilkan silikat yang tdiak punya efek apa-apa bagi penyembuhan pasien.. Hanya etrcantum seperti itu kira2...
terus, kenapa batu ponari itu digunakan sebagi pengobatan ??????? padahalkan silikat itu tidak mempunyai efek apa-apa. emang selain dari silikat yang terkandung itu apa lagi ??????
dan bukannya batu akik itu batu yang biasa buat cincin bapak-bapk itu ???????
Judul: Re: Batu Ponari
Ditulis oleh: biobio pada Mei 07, 2009, 01:20:13 PM
Kutip dari: Mars pada Mei 05, 2009, 08:06:53 PM
terus, kenapa batu ponari itu digunakan sebagi pengobatan ??????? padahalkan silikat itu tidak mempunyai efek apa-apa. emang selain dari silikat yang terkandung itu apa lagi ??????
dan bukannya batu akik itu batu yang biasa buat cincin bapak-bapk itu ???????
ya justru itu, ponarinya kan gak mikir khasiat batu itu, nyemplung2in ke ember gitu aja biar dapat uang banyak... bapaknya juga gak mau tau, yang penting juga dapat uang... ya, akik itu yang buat cincin bapak2.
Judul: Re: Batu Ponari
Ditulis oleh: Muztank pada Mei 07, 2009, 03:16:53 PM
trus bukti org yang sembuh karna minum celupan batu itu yg petama kli...
itu hanya kebetulan brarti?
Judul: Re: Batu Ponari
Ditulis oleh: biobio pada Mei 08, 2009, 06:31:59 PM
jadi inget satu kasus...
orang itu sakit x pergi ke dokter, ditunggu kok ga sembuh2,dia prgi ke ponari dan minta air dan diminum..eh,sembuh! dokternya muring2 dan bilang katanya itu efek obatnya yang baru bekerja beberapa jam kemudian.
Judul: Re: Batu Ponari
Ditulis oleh: siriz pada Mei 14, 2009, 04:40:44 PM
batu ponari? kyknx sich itu batu biasa, abisnx kan blom ada penelitian yang jelas.......
Judul: Re: Batu Ponari
Ditulis oleh: Dhedhe pada Juni 10, 2009, 04:56:55 PM
Kutip dari: syx pada Februari 27, 2009, 07:43:36 AM
batu ponari itu dari segi kimia fisika batu apaan sih? carinya di mana?  >:D

Dari segi Alkimia, Mungkin itu Elixir of Life, wkwkwkwkwk.

Gak mungkinlah itu, hebat bisa buat Elixir of Life. Yang pasti itu cuma batu biasa. Kalo lo mo nyari, tuh di pinggir jalan banyak. Trus lo celupin di air trus minum. Mati Keracunan gw gak tanggung, wkwkwkwkwk
Judul: Re: Batu Ponari
Ditulis oleh: syx pada Juni 10, 2009, 05:34:18 PM
sekarang gimana kabarnya? masi manjur juga? ga ada beritanya. jangan-jangan bahan berkhasiatnya sudah terekstraksi semua...
Judul: Re:Batu Ponari
Ditulis oleh: ahmad m.s pada Januari 02, 2012, 02:55:56 AM
hahah...
beritanya ga nongol lagi soal a khasiatnya dah ktetahuan...
kan ada kabar si ponari tumbang gara2 nyemplungin batu ke ember buat 1 kampung... sampe orang lain yang angkat tangan si ponari buat nyemplungin batu na
Judul: Re:Batu Ponari
Ditulis oleh: syx pada Januari 02, 2012, 10:57:15 AM
sudah lama dikomersialkan... jadi orang yang pingin berobat ga perlu ngantri lagi:

(http://darmawanku.files.wordpress.com/2009/02/ponari-sweat.jpg)
Judul: Re:Batu Ponari
Ditulis oleh: semut-ireng pada Januari 02, 2012, 12:06:57 PM
Kutip dari: biobio pada Mei 08, 2009, 06:31:59 PM
jadi inget satu kasus...
orang itu sakit x pergi ke dokter, ditunggu kok ga sembuh2,dia prgi ke ponari dan minta air dan diminum..eh,sembuh! dokternya muring2 dan bilang katanya itu efek obatnya yang baru bekerja beberapa jam kemudian.

Banyak,  rata2 orang yang pergi ke sana itu sudah berobat ke dokter,  ditunggu kok gak sembuh2.   Tapi setelah minum air ponari,  jadi sembuh.   Mungkin bukan air itu yang bikin sembuh,  tapi antrinya yang lama,  berdesak-desakan,  itu yang bikin efek obat dari dokter bekerja beberapa hari kemudian........... :)
Judul: Re:Batu Ponari
Ditulis oleh: Monox D. I-Fly pada Juli 16, 2016, 10:34:19 AM
Sekarang gimana kabarnya ya dia? Kalau dia udah nyadar bahwa ternyata itu memang batu biasa bakal malu sendiri tuh...