Forum Sains Indonesia

Ilmu Alam => Matematika => Topik dimulai oleh: YONJK pada Januari 25, 2009, 03:15:43 PM

Judul: angka nol
Ditulis oleh: YONJK pada Januari 25, 2009, 03:15:43 PM
Tahu ga' apa pentingnya angka nol..?
padahal nilainya kan ga' ada  ::)
Judul: Re: angka nol
Ditulis oleh: nandaz pada Januari 25, 2009, 03:23:44 PM
....
ya penting lah, nol menyatakan himpunan kosong, nilai nol aja yang nggak ada. kalo nol yang terletak di belakang angka bukan nol maka didapat bilangan genap yang  dapat dibagi...nol termasuk bilangan cacah yang terletak sebelum angka satu.
1-1=0 bukan, yang artinya tidak ada...tetapi kosong... ;D,ini versi aku...ha..ha
Judul: Re: angka nol
Ditulis oleh: biobio pada Januari 25, 2009, 03:27:05 PM
Kalau tidak penting, bisakah anda menjawab 1-1 tanpanya?
Judul: Re: angka nol
Ditulis oleh: nandaz pada Januari 25, 2009, 03:32:35 PM
Kutip dari: biobio pada Januari 25, 2009, 03:27:05 PM
Kalau tidak penting, bisakah anda menjawab 1-1 tanpanya?
bagiku penting, kamu mau tanya dengan maksud "nya" itu adalah "nol",ingat nol itu adalah "angka"....kalau kata "tidak ada" itu bukan "angka"
Judul: Re: angka nol
Ditulis oleh: utusan langit pada Januari 25, 2009, 03:37:18 PM
Kutip dari: nandaz pada Januari 25, 2009, 03:32:35 PM
bagiku penting, kamu mau tanya dengan maksud "nya" itu adalah "nol",ingat nol itu adalah "angka"....kalau kata "tidak ada" itu bukan "angka"
Kutip dari: biobio pada Januari 25, 2009, 03:27:05 PM
Kalau tidak penting, bisakah anda menjawab 1-1 tanpanya?

???
Judul: Re: angka nol
Ditulis oleh: biobio pada Januari 25, 2009, 03:44:57 PM
Kutip dari: nandaz pada Januari 25, 2009, 03:32:35 PM
bagiku penting, kamu mau tanya dengan maksud "nya" itu adalah "nol",ingat nol itu adalah "angka"....kalau kata "tidak ada" itu bukan "angka"
ga paham ni maksudnya nandaz..
Judul: Re: angka nol
Ditulis oleh: nandaz pada Januari 25, 2009, 04:17:53 PM
Kutip dari: biobio pada Januari 25, 2009, 03:44:57 PM
ga paham ni maksudnya nandaz..
kan ada hasil bilangan yang disebut imajiner atau tidak ada atau khayal....itu tentu saja bukan nol...nol adalah angkanya sendiri dan kebanyakan orang menganggap bahwa nol itu sama dengan tak ada... oh ya ,kalo salah pendapat saya ini maaf, kalo nggak salah dulu Mr.Superstring pernah ngebahas apa itu angka imajiner lihat aja di Forum Matematika ini..... ;D ;D ;D
Judul: Re: angka nol
Ditulis oleh: biobio pada Januari 25, 2009, 08:18:05 PM
(-1)^(1/2)=i (imaginer) gt kan? Ini beda banget dengan apa yg kt cari penjelasannya tentang keberadaan nol. Nol ini bole dikatakan turning point positif ke negatif dansebaliknya. Dia netral terhadap tanda minus, pembagian minus, perkalian, dll. Namun itu semua bukan alasan untuk mementingkan angka nol. Gini dulu, haruskah 1-1 tidak bisa dijawab dengan sebuah angka?
Judul: Re: angka nol
Ditulis oleh: nandaz pada Januari 26, 2009, 11:25:59 AM
Kutip dari: biobio pada Januari 25, 2009, 08:18:05 PM
haruskah 1-1 tidak bisa dijawab dengan sebuah angka?
nggak ngerti nih...maksudnya...?? ???
1-1=0 dan jawabannya adalah angka 0
Judul: Re: angka nol
Ditulis oleh: banget pada Januari 26, 2009, 12:35:18 PM
KutipTahu ga' apa pentingnya angka nol..?

coba gw jawab deh . . .
1. dalam penjumlahan dengan garis bilangan kita memulainya dengan angka nol
contoh :
2 + 3 = 5

garis bilangan :
dari 0 melangkah 2 langkah ke depan ke angka 2, dari angka 2 maju 3 langkah lagi ke angka 5
--> terbukti

Jika tidak ada 0, kita memulainya dari 1 :
dari 1 melangkah 2 langkah ke depan ke angka 3, dari angka 3 maju 3 langkah lagi ke angka 6 >>> aha?

2.Jika angka 0 tidak ada, maka penjumlahan menjadi salah nilainya, karena dalam garis bilangan kita memulainya dari 1

contoh :
2 + 3 = 5
tapi karena di garis bilangan tidak ada 0, maka kita memulainya dengan 1 maka hasil yang akan terjadi bukan 5 melainkan 6 (coba lihat di atas)

3.Apa yang terjadi pada penjumlahan juga berdampak pada pengurangan (Mungkin karena mereka kakak beradik kale ya. . .  :kribo:)

4.Untuk menyederhankan bilangan

5.Untuk menuliskan bilangan yang dikali 10

6.Untuk menulis angka yg kurang dari 1
maksudnya : 1 adalah definisi atau bisa dibilang batas minimum bilangan bulat, dan jika orang menemukan sesuatu yang kurang dari definisi mereka tentang 1, maka mereka dapat menulisnya dengan nol koma

7.Untuk menyatakan tidak ada atau kosong

Dan mungkin butuh 1 buku untuk menjelaskan funsi bilangan 0 ini, jadi segitu dlo ja, nanti klo ada yg nyantol lagi gw post de  ;D

Kutipharuskah 1-1 tidak bisa dijawab dengan sebuah angka?
untuk masalah ini, coba lihat item no 7

bukankah 0 untuk menyatakan tidak ada

jadi jika pertanyaannya seperti itu sah2 aja gw jawab bisa tapi dengan syarat kata2 itu mengartikan sesuatu itu tidak ada (kecuali minta jawaban dalam matematis)

Jng Lupa Add My Ym!

Tanya Kenapa???
Judul: Re: angka nol
Ditulis oleh: utusan langit pada Januari 26, 2009, 03:20:19 PM
Kutip dari: YONJK pada Januari 25, 2009, 03:15:43 PM
Tahu ga' apa pentingnya angka nol..?
padahal nilainya kan ga' ada  ::)

semua keknya udah tahu ni pentingnya angka nol,.. hehehehe,...
Judul: Re: angka nol
Ditulis oleh: ALTA pada Januari 30, 2009, 02:05:52 AM
Apa pentingnya angka nol??
Menurut otak idiot saya,, nol yang bisa diartikan tidak ada adalah ada,, karena nol itu sendiri eksis,, seperti toko yg menjual permen dalam toples, dalam beberapa waktu permen itu habis terjual, artinya nol ga ada permen sama sekali,, tapi toples itu tetap ada,, eksis,, jadi toples itu adalah nol yang diisi dengan permen yaitu bilangan,,
maaf saya newbie tapi otak idiot udah lama,,
Judul: Re: angka nol
Ditulis oleh: superstring39 pada Januari 30, 2009, 06:46:20 AM
kalo enggak ada angka nol maka sangat sulit sekali menulis bilangan yang sangat besar misalnya sejuta, semilyar, satu triliun dlsb.
Judul: Re: angka nol
Ditulis oleh: nandaz pada Januari 30, 2009, 10:37:47 AM
...tambah lagi duit cuma diakhiri oleh angka 999999.... dan di mulai dari angka 1
dan pas ditanya 99999... + 1 = ? ;D
Judul: Re: angka nol
Ditulis oleh: seniman pada Januari 30, 2009, 04:15:00 PM
Kutip dari: banget pada Januari 26, 2009, 12:35:18 PM
coba gw jawab deh . . .
1. dalam penjumlahan dengan garis bilangan kita memulainya dengan angka nol
contoh :
2 + 3 = 5

garis bilangan :
dari 0 melangkah 2 langkah ke depan ke angka 2, dari angka 2 maju 3 langkah lagi ke angka 5
--> terbukti

Jika tidak ada 0, kita memulainya dari 1 :
dari 1 melangkah 2 langkah ke depan ke angka 3, dari angka 3 maju 3 langkah lagi ke angka 6 >>> aha?

2.Jika angka 0 tidak ada, maka penjumlahan menjadi salah nilainya, karena dalam garis bilangan kita memulainya dari 1

contoh :
2 + 3 = 5
tapi karena di garis bilangan tidak ada 0, maka kita memulainya dengan 1 maka hasil yang akan terjadi bukan 5 melainkan 6 (coba lihat di atas)


ada benarnya nih,....tapi pemahaman NOL di atas, adalah pemahaman ketika NOL itu sendiri sudah ada, lalu di hilangkan  ;D

dalil di atas gak berlaku ketika angka NOL itu tidak pernah ada. jika kita menggunakan dalil penjumlahan diatas dengan mencabut eksistensi angka NOL maka 2+3=6 adalah aksioma sama seperti sekarang kita mengatakan 2+3=5.

:kribo:
Judul: Re: angka nol
Ditulis oleh: muhmus88 pada April 10, 2009, 08:08:54 PM
kalo menurut saya sie 0 tu penting..

semua bahasa dalam komputer tu hanya 0 dan 1

jadi kalo ga da 0 ga bisa kita diskusi di dunia maya ini...

heheheheheheheeee....

tapi 0 disini bukan berarti kosong, melainkan sebuah nilai yng harganya 0..
Judul: Re: angka nol
Ditulis oleh: Sky pada April 11, 2009, 03:10:48 AM
Mnurut saya juga, nol itu sangat penting mas :D.
Kalo dari silsilah sejarah yang saya ingat, nol itu dari India, diadaptasi orang Arab lalu dipakai sampai sekarang.
Karena sistem bilangan yang digunakan bangsa Eropa dulu kurang praktis. Dulu kan jamannya bangsa Romawi berjaya, sistem bilangan Romawi cukup merepotkan, contohnya nulis angka 6 dg VI dan 4 dg IV. Skarang kita nulis angka duapuluh tinggal menuliskan simbol 2 dan 0, kalo romawi XX. Jadi nol sangat penting untuk konsep digit. :D

Dulu juga ilmuwan Eropa dibikin pusing sama sistem bilangan Arab. Mereka pikir: "Buat apa memberi lambang untuk 'tidak ada'
kalo emang bilangannya sendiri ga ada ?
Tapi coba deh bayangin kalo g ada nol, operasi aritmatik menjadi sulit dikerjakan. Coba aja menjumlahkan atau mengalikan
bilangan pake angka romawi.  ;D

Setuju deh ama mas muhmus88, 0 bukan berarti kosong, tapi suatu nilai yang harganya 0
Judul: Re: angka nol
Ditulis oleh: anestesia pada April 11, 2009, 11:31:22 AM
kalo enggak ada angka nol maka sangat sulit sekali menulis bilangan yang sangat besar misalnya sejuta, semilyar, satu triliun dlsb.

????????????????????  ???

Gapang banget kaleeeee!!! tinggal tulis aja 1 trilyun, 1 milyar, 1 juta...

Maaf, just kidding! :angel: :angel:

Angka nol? so penting banget! Selain karena (maaf ngutip jawaban orang), nol itu eksis, nol itu bwt nyatain bilangan dengan banyak puluhan, sebagai angka untuk menyatakan angka yang gak ada, buat  titik tengah garis bilangan...

And, aku lebih setuju kalau nol itu dianggap simbol dari angka yang gak ada dan titik temu garis diagonal vertikal pada diagram kartesius...

Fungsi plusnya dari ni angka buat unsur identitas penjumlahan ;D nemenin angka satu yang merupakan unsur identitas perkalian...

Moga ni jawaban guna, and gak menuh-menuhin tempat doang...