Gunakan MimeTex/LaTex untuk menulis simbol dan persamaan matematika.

Welcome to Forum Sains Indonesia. Please login or sign up.

April 19, 2024, 10:21:19 PM

Login with username, password and session length

Topik Baru

Artikel Sains

Anggota
Stats
  • Total Tulisan: 139,653
  • Total Topik: 10,405
  • Online today: 139
  • Online ever: 1,582
  • (Desember 22, 2022, 06:39:12 AM)
Pengguna Online
Users: 0
Guests: 178
Total: 178

Aku Cinta ForSa

ForSa on FB ForSa on Twitter

Flash dalam pembelajaran matematika

Dimulai oleh reborn, Mei 25, 2009, 07:13:49 PM

« sebelumnya - berikutnya »

0 Anggota dan 1 Pengunjung sedang melihat topik ini.

reborn

Membelajarkan matematika tidaklah seperti membelajarkan matapelajarab lain seperti IPS atau bahasa. Beberapa materi dalam matematika bersifat sangat abstrak, terutama bagi siswa SD atau SMP, sehingga tidaklah heran jika guru dan tenaga pendidik lainnya memerlukan usaha ekstra untuk membelajarkannya.

Guru atau tenaga pendidik lainnya bisa saja menggunakan bantuan alat peraga untuk membuat materi tersebut berkesan "lebih realistik", namun tentunya hal tersebut akan sangat menguras tenaga dan waktu, belum lagi keribetan yang ditimbulkan akibat berusaha membuat alat peraga tersebut.

Flash dengan actionscript-nya merupakan software (perangkat lunak) yang tidak hanya mampu menciptakan animasi yang menarik, tapi juga lebih interaktif. Dewasa ini penggunaan dan peengaplikasian teknologi informasi atau TI memang lagi sedang gencar-gencarnya digalakkan, sehingga wajarlah bila Flash dapat menjadi salah satu solusi yang yang layak diperhitungkan.

*Ditulis ulang dari artikel yang dikirim oleh supaat

Nabih

Bukanya di banyak jurusan pendidikan Flash diajarkan, meskipun aku baru dapat semester depan, kira-kira dapet dari mana ya tutorial yang mudah, soalnya mau buat PKM nich, buat syarat beasiswa

insan sains

Ada software yang lebih gampang daripada Flash yaitu SWISH.

Interfacenya lebih enak, dan sudah ada wizard animationnya. Sudah pula mendukung action script untuk yang SWISH MAX. Bisa menghemat waktu untuk membuat animasi dibanding kalo bikin dengan Flash MX.
Menuju Indonesia sebagai THE COUNTRY MASTER OF TECHNOLOGY, 2030

reborn

@nabih
banyak kok tutorial flash n actionscript, coba search aja. Lagi naik daun keknya flash skrg ya.

@insan
SWiSH ada yg gratisnya ga? keknya mayan terkenal juga dia.

Nabih

Masalahnya bukan mudah atau ga, tapi biasa atau ga

insan sains

Kutip dari: reborn pada Mei 25, 2009, 09:25:23 PM
SWiSH ada yg gratisnya ga? keknya mayan terkenal juga dia.

Jaaaah.. si om yang satu ini, nyari yang gratisan ajah.. heu heu heu...
Ada nie crack-nya. Mau?

Kutip dari: Nabih pada Mei 25, 2009, 09:26:14 PM
Masalahnya bukan mudah atau ga, tapi biasa atau ga

Kalo sama-sama belum menguasai, kenapa gak dibiasain pake yang gampang?  :D
Menuju Indonesia sebagai THE COUNTRY MASTER OF TECHNOLOGY, 2030

Nabih

Tapi kan Flash ada mata kuliahnya, hehehe

sem3 baru dapet, brarti september bzok, gitu lho


soalnya di PMAT UNY (sebenarnya bukan c, menurut beberapa kk tingkat), itu adalah cara paling murah buat nyusun media pembelajaran yang menarik

NaufalIshartono

sepakat....flash emang suatu bentuk media visualisasi materi ajar yang bagus dan menarik siswa....tapi sebagai guru mesti lebih mempersiapkan segala kamungkinan dan piranti sebelumnya...jadi tidak ada wktu yang sia2 klo ada kesalahan teknis....semangat....

Arief Widagdo

weleh-weleh pada anak kuliahan komputer semua ya,
saya sendri make flash buat desain website