Forum Sains Indonesia

Ilmu Terapan => Ilmu Komputer => Piranti Lunak => Topik dimulai oleh: Farabi pada Desember 08, 2010, 07:25:27 AM

Judul: VIrus komputer
Ditulis oleh: Farabi pada Desember 08, 2010, 07:25:27 AM
Bagaimana Virus bekerja.

Virus komputer adalah sebuah sebutan untuk program komputer yang bekerja layaknya seperti sebuah virus biologi. Suatu virus akan menginfeksi sebuah induknya sebagai sebuah kendaraan untuk bertahan hidup. Dia bisa menggandakan dirinya sendiri dan tujuannya adalah untuk menyebar melalu berbagai macam cara supaya dia bisa menginfeksi induk yang lain. Tidak seperti virus biologi, virus komputer adalah virus buatan manusia sehingga lebih mudah dalam pelacakannya dan lebih mudah untuk disingkirkan.
Ada 3 buah tipe virus yang umum, setiap jenis berbeda dengan yang lain, dan tentu saja di setiap kategori, ada anak kategori yang lain.

1. Boot Sector Infectors: Virus ini adalah virus yang sangat kecil yang menumpang di sektor pertama yang ada di setiap media penyimpan data anda seperti Flash Disk, Hard Disk dan lain sebagainya. Virus ini berukuran hanya 512 byte dan biasanya membawa file-file lain yang akan dimuat setelah komputer aktif. Virus ini akan aktif setiap komputer aktif karena dia selalu dimuat terlebih dahulu karena dalam desain komputer Intel komputer akan membaca terlebih dahulu sektor pertama dari tiap-tiap media penyimpan data milik anda.

2. File Infector: Virus jenis ini akan secara langsung menyerang berkas-berkas aplikasi anda yang bisa dijalankan (Executable) seperti .exe, .dll, .bat dan lain-lain. Virus ini bisa menulis kode-kode dirinya sendiri pada berkas-berkas yang diserangnya sehingga pada saat berkas-berkas tersebut dijalankan virus akan aktif dengan sendirinya.

3. Worm : Virus jenis ini adalah virus yang menyerang komputer tanpa memodifikasi file apapun. Virus jenis ini adalah virus yang paling mudah dideteksi karena bagi programer yang telah berpengalaman bisa dilihat dengan tanpa menggunakan piranti lunak apapun.


Dari waktu ke waktu Pembuat Virus semakin lama semakin cerdas, jenis baru dari virus dan variasi-variasinya semakin ganas. Bahkan ada beberapa jenis virus yang multipartite, yaitu selain bisa menginfeksi boot sector juga bisa menginfeksi berkas aplikasi. Akan tetapi bagaimanapun, virus hanya bisa hadir didalam bentuk yang mengizinkan mereka untuk bisa dijalankan sebagai sebuah program komputer.
Adapun virus terbaru sekarang adalah yang menjadikan BIOS program yang disimpan di motherboard atau sistem yang mendukung flash BIOS. Virus ini bisa menimpah sistem program BIOS dan membuat PC berada pada keadaan tidak bisa dihidupkan.

Ini adalah cara umum bagaimana virus bekerja:
1. Program yang telah terinfeksi berjalan dan menggandakan dirinya melalui media-media tulis. Program ini bisa jadi program biasa yang diaktifkan setiap kali komputer baru menyala, atau sebuah program boot sector. Yang memungkinkan sebuah virus diaktifkan setiap pengguna menjalankan sesuatu.
2. Program yang terinfeksi telah diubah sehingga pada saat komputer seharusnya menjalankan program yang sebenarnya malah menjalankan program virus. Hal ini biasanya terjadi pada saat sebuah virus menjalankan instruksi untuk melompat kemana kode virus tersebut berada.


Karena penulis virus sekarang telah menjadi lebih kreatif, sekarang mereka telah mengembangkan teknik-teknik virus yang lebih rumit yang bisa menggandakan diri dengan cara yang berbeda-beda. Secara khusus terutama, mejadi lebih cerdas dalam menghindari pendeteksian dan cara penghapusan anti virus.

Ini adalah beberapa trik yang biasa digunakan:
1. Polimorphic: Beberapa virus telah dirancang sehingga setiap kali mereka menginfeksi suatu berkas mereka akan mengubah penampilan mereka dan juga mengubah ukuran mereka. Biasanya virus-virus ini mengubah kode-kode diri mereka sendiri sehingga antivirus tidak bisa mengenali mereka dan pendeteksian menjadi lebih rumit.
2. Stealth. Sebuah virus stealth secara aktiv menyembunyikan diri mereka didalam harddisk sehingga kehadiran mereka tidak diketahui sehingga seolah-olah mereka tidak menginfeksi sebuah sistem.
3. Disassembly Protection. Banyak virus-virus baru yang telah dirancang dengan menggunakan trik-trik pemrograman yang membuat mereka susah untuk di disassemble (Sebuah proses untuk menafsirkan kode-kode komputer sehingga bisa dianalisa supaya bisa diketahui cara kerjanya).



Artikel Ini terinspirasi dari:
[pranala luar disembunyikan, sila masuk atau daftar.]
Judul: Re: VIrus komputer
Ditulis oleh: marcosoft pada Desember 16, 2010, 01:27:31 PM
kenapa virus hanya sukses pada sistem operasi tertentu saja?tidak bisakah virus dibuat multi platform seperti aplikasi2 lain?
Judul: Re: VIrus komputer
Ditulis oleh: Farabi pada Desember 16, 2010, 03:03:04 PM
Bisa, virus boot sector bisa berjalan di sistem operasi apapun.
Kenapa kebanyakan virus windows tidak jalan di OS lain? Karena perbedaan standard format, kalau pemanggilan kernel antara windows dan linux sama, bisa saya pastikan virus2x yang beredar akan jalan di OS manapun.
Judul: Re: VIrus komputer
Ditulis oleh: hampir.tampan pada Desember 16, 2010, 03:28:24 PM
Misalnya virus Windows mengenai Linux...apakah virus itu tidak bisa masuk atau hanya sekadar tidak aktif saja di Linux?

Bagaimana solusi "menghadapi" nya?
Judul: Re: VIrus komputer
Ditulis oleh: Farabi pada Desember 16, 2010, 05:21:33 PM
Virus windows tidak akan bisa aktif di linux karena memang format berkas executable di linux dan windows berbeda. Jadi secara teknis memang tidak akan jalan, jadi hanya sekedar tidak aktif di linux tapi filenya tetap ada itu sebabnya banyak teknisi yang menggunakan linux untuk memperbaiki windows.
Judul: Re: VIrus komputer
Ditulis oleh: Wildan Cahyo Arsito pada Desember 16, 2010, 09:59:08 PM
jadi apakah OS Linux lebih aman dari OS Windows?
Judul: Re: VIrus komputer
Ditulis oleh: marcosoft pada Desember 17, 2010, 09:45:20 AM
Kutip dari: Wildan Cahyo Arsito pada Desember 16, 2010, 09:59:08 PM
jadi apakah OS Linux lebih aman dari OS Windows?

saya ikut menyimpulkan pertanyaan :
Apakah OS selain windows(Mac OS, Linux dll) lebih aman dari virus?
Judul: Re: VIrus komputer
Ditulis oleh: Farabi pada Desember 17, 2010, 03:39:45 PM
Kutip dari: Wildan Cahyo Arsito pada Desember 16, 2010, 09:59:08 PM
jadi apakah OS Linux lebih aman dari OS Windows?

Tidak tahu. Tapi semua buatan manusia ya pasti punya kelemahan.
Judul: Re: VIrus komputer
Ditulis oleh: Huriah M Putra pada Desember 17, 2010, 04:21:27 PM
Karena OS yang populer di Indonesia adalah Windows, jadi lebih banyak pembuat virus yang bikin virus untuk windows.
Jadi secara sepihak, Linux lebih aman dari windows.
Pendapat pribadi..
Judul: Re: VIrus komputer
Ditulis oleh: Wildan Cahyo Arsito pada Desember 21, 2010, 09:36:39 AM
Ada yang pernah dengar virus Win32/Expiro.O
Judul: Re: VIrus komputer
Ditulis oleh: Farabi pada Desember 21, 2010, 12:04:22 PM
Kutip dari: Wildan Cahyo Arsito pada Desember 21, 2010, 09:36:39 AM
Ada yang pernah dengar virus Win32/Expiro.O

Kayaknya saya pernah dengar.
Judul: Re: VIrus komputer
Ditulis oleh: Wildan Cahyo Arsito pada Desember 22, 2010, 10:20:55 AM
Tau cara bersihinnya ngga mas?? komputerku kena virus itu tuh
Judul: Re: VIrus komputer
Ditulis oleh: Farabi pada Desember 22, 2010, 02:33:46 PM
Waduh, lupa eung cara bersihinnya tapi kalo googling pasti banyak kok.
Judul: Re: VIrus komputer
Ditulis oleh: Pi-One pada Desember 22, 2010, 08:14:47 PM
[pranala luar disembunyikan, sila masuk atau daftar.]
Judul: Re: VIrus komputer
Ditulis oleh: fajary pada Desember 24, 2010, 04:54:44 PM
komputerqu juga kena virus lebih dari 300 virus tuh, tapi kok virusnya gak menganggu ya??  ;D  ???
Judul: Re: VIrus komputer
Ditulis oleh: Wildan Cahyo Arsito pada Desember 24, 2010, 06:32:21 PM
Kutip dari: Pi-One pada Desember 22, 2010, 08:14:47 PM
[pranala luar disembunyikan, sila masuk atau daftar.]
mas tau serial numbernya ngga? mau remove tapi kudu ada serial numbernya?
Judul: Re: VIrus komputer
Ditulis oleh: Farabi pada Desember 24, 2010, 06:49:46 PM
Kutip dari: fajary pada Desember 24, 2010, 04:54:44 PM
komputerqu juga kena virus lebih dari 300 virus tuh, tapi kok virusnya gak menganggu ya??  ;D  ???

Belum ;D
Judul: Re: VIrus komputer
Ditulis oleh: Pi-One pada Desember 25, 2010, 09:49:42 AM
300 virus, atau 300 file yang terinfeksi virus? Virus sendiri memiliki banyak akibat, entah menginfeksi file, merusak, menggandakan diri, atau yang mencuri informasi pribadi dan mengirimnya ke si pembuat.

Kutip dari: Wildan Cahyo Arsito pada Desember 24, 2010, 06:32:21 PMmas tau serial numbernya ngga? mau remove tapi kudu ada serial numbernya?
Nope.Coba bersihkan manual aja. Atau pakai program yang free. Kalau mallware dan spyware, coba pakai Super antispyware misalnya.
Judul: Re: VIrus komputer
Ditulis oleh: Wildan Cahyo Arsito pada Desember 25, 2010, 11:04:45 AM
Oke deh mas, saya coba dulu ya...  ;)
Judul: Re: VIrus komputer
Ditulis oleh: heru.htl pada Januari 01, 2011, 04:33:08 PM
Saya pengguna GNU/Linux sejak 2004. AMAN-AMAN SAJA... Virus apa yang paling bejat di Windoze, ternyata hanya suatu file mati di atas GNU/Linux... Ahhhhhhh uhhhhhh.... spoy-spoy....
Judul: Re: VIrus komputer
Ditulis oleh: Pi-One pada Januari 03, 2011, 10:14:44 AM
Sayangnya program yang biasa kupakai di windows, juga hanya jadi file sampah karena gak jalan di GNU/LINUX. Wine bukan pilihan, karena spec PCku... :(
Judul: Re: VIrus komputer
Ditulis oleh: MonDay pada Januari 10, 2011, 12:05:18 AM
Kutip dari: heru.htl pada Januari 01, 2011, 04:33:08 PM
Saya pengguna GNU/Linux sejak 2004. AMAN-AMAN SAJA... Virus apa yang paling bejat di Windoze, ternyata hanya suatu file mati di atas GNU/Linux... Ahhhhhhh uhhhhhh.... spoy-spoy....
setahu sy krn pemanggilan kernel yg berbeda pd windows dan linux yg jd penyebab virus windows sulit menginfeksi linux cmiiw, pengguna Indonesia msh banyakan windows, lagian linux ga bs pake maen game2 windows :p
Judul: Re: VIrus komputer
Ditulis oleh: Farabi pada Januari 11, 2011, 11:33:51 PM
Kutip dari: MonDay pada Januari 10, 2011, 12:05:18 AM
Kutip dari: heru.htl pada Januari 01, 2011, 04:33:08 PM
Saya pengguna GNU/Linux sejak 2004. AMAN-AMAN SAJA... Virus apa yang paling bejat di Windoze, ternyata hanya suatu file mati di atas GNU/Linux... Ahhhhhhh uhhhhhh.... spoy-spoy....
setahu sy krn pemanggilan kernel yg berbeda pd windows dan linux yg jd penyebab virus windows sulit menginfeksi linux cmiiw, pengguna Indonesia msh banyakan windows, lagian linux ga bs pake maen game2 windows :p

Bisa, anda coba pasangkan WINE di linux.
Judul: Re: VIrus komputer
Ditulis oleh: MonDay pada Januari 12, 2011, 01:59:58 AM
fungsinya apa tu om?
Judul: Re: VIrus komputer
Ditulis oleh: Pi-One pada Januari 12, 2011, 11:46:54 AM
WINE berguna untuk menjalankan program-program under windows di Linux. Meski kompabilitasnya juga relatif...
Judul: Re: VIrus komputer
Ditulis oleh: nandawan pada Februari 17, 2011, 01:43:01 AM
tolong jelaskan kan WINE ,....itu apaaaa....????
soal nya q penguna linux
Judul: Re: VIrus komputer
Ditulis oleh: nuggg2008 pada Februari 17, 2011, 09:25:05 AM
wine = emulator program windows di linux
ex:instal winamp di linux tapi pake wine
Judul: Re: VIrus komputer
Ditulis oleh: Monox D. I-Fly pada Maret 10, 2011, 03:48:22 PM
Kutip dari: nuggg2008 pada Februari 17, 2011, 09:25:05 AM
wine = emulator program windows di linux
ex:instal winamp di linux tapi pake wine

Eh? Apa nanti dengan wine itu kita bisa buka aplikasi .exe di Linux?
Download-nya dimana tuh?