Member baru? Bingung? Perlu bantuan? Silakan baca panduan singkat untuk ikut berdiskusi.

Welcome to Forum Sains Indonesia. Please login or sign up.

Maret 29, 2024, 04:19:58 PM

Login with username, password and session length

Topik Baru

Artikel Sains

Anggota
Stats
  • Total Tulisan: 139,653
  • Total Topik: 10,405
  • Online today: 207
  • Online ever: 1,582
  • (Desember 22, 2022, 06:39:12 AM)
Pengguna Online
Users: 0
Guests: 213
Total: 213

Aku Cinta ForSa

ForSa on FB ForSa on Twitter

MOS PENTING???

Dimulai oleh rawWARus, Juli 16, 2009, 04:37:51 PM

« sebelumnya - berikutnya »

0 Anggota dan 1 Pengunjung sedang melihat topik ini.

rawWARus

MOS atau masa orientasi siswa yg dekat ini sering memakan korban jiwa, dan belum menunjukkan banyak membawa manfaat untuk siswa apakah masih perlu untuk diadakan oleh sekolah2?
menurut saya siswa sekarang sudah cukup cerdas untuk adaptasi dengan lingkungan baru dan sosialisasi dengan lingkungan baru, apakah perlu sosialisasi dengan MOS lagi?yang biasamya banyak dijadikan ajang perpeloncoan fisik dan psikis?
menurut saya MOS itu akan secara tidak langsung menganggap siswa kurang cerdas untuk sosialisasi dengan lingkungan baru atau adaptasi... :(
SeSuATu KarYa MaNusIa SerIng BeRaWaL dAri MimPI, MaKA eKSpresIkan MImpimU DenGAN Sains...
DaLAm HaL KeDUniAwiAn TAk AdA hAl yG tAk mUNgkin...

Kholil

MOS disekolahku asyik kok, meskipun sisi orientasinya entah di mana, tapi ga ada perpeloncoan dan memudahkan kita untuk akrab

M

sara kira MOS tetep diperlukan ya,.. memangnya seberapa sering sih memakan korban Jiwa? perbandingannya berapa?

untuk sosialisai secara formal, saya kira hal ini tetap perlu dilakukan!

ryoma

MOS penting utk mendisiplinkan siswa yang baru dalam ruang lingkup sekolah/ lembaga pendidikan lainnya..  :)
When there is a will there is a way..
قل حو الله الحد

ade_sugi

mos boleh masih di aktifkan selama tujuannya beik, tetapi janganlah mos itu terlalu dibuat suatu hal yang menekan siswa baru menjadi sangat undrepressure sehingga membuat siswa menjadi trauma.karena usia masih sekolah masih rentam kondisi batinnya.
semoga saran ini bermanfaat....
maju terus pendidikan indonesia semoga dapat mendidik generasi yang bermutu.
salam ......merdeka.................................................................................

utusan langit

saya kira Mos tetep dibutuhkan,.. dengan catatan perbaikan sistem mesti dilakukan!

L

Kutip dari: utusan langit pada Juli 17, 2009, 10:47:34 AM
saya kira Mos tetep dibutuhkan,.. dengan catatan perbaikan sistem mesti dilakukan!

tapi  yag sulit  itu justru memperbaiki sestem nya,,,
terkadang yg senior nya itu memiliki ego yang tinggi untuk mempertahankan sistem lama,,

seandainya ada yg menginginkan perubahan,, itu perbandingan nya tak lebih dari hitungan jari kita aja terhadap jari sepuluh orang  lain nya.. :D

sith lord

MOS=lingkaran setan balas dendam

phice

Aku pikir, harusnya, MOS itu melihat tujuan awalnya, dimana siswa mengenal sekolah barunya....
Penting tuh!
Asalkan yaitu tadi, senior nggak usah balas dendam!
Mau Belajal Yang Pintel Bial Jadi Doktel Hewan Yang Ashoi

heru.htl

#9
Buat apa ada MOS-MOSan...

Intinya orang sekolah itu khan harus jelas arahnya ==> mencari ilmu, mencetak insan ber-IPTEK, mencetak insan yang fullskill, piyawai, supple, dan profesional...

Sekolahan bukannya mencetak:
(1) insan-insan gaul yang selengek`an,
(2) karakter sok nurut aturan (padahal dalamnya rebelionis dan demonis),
(3) karakter sok "asal kakak atau bapak senang"...
--- seperti pada saat MOS itu...

dalam MOS juga sering diadakan kegiatan dengan persyaratan-persyaratan "anti-logik" !---! padahal tujuan pendidikan itu juga mencetak orang yang "pro-logik"!

Jadi MOS itu cuma buang-buang waktu!
Ya kalau sekolahnya full-gratis, coba sekolah saja bayar total kok, kalau waktu yang seharusnya untuk KBM di pakai MOS seminggu -- maka hitung RP berapa siswa dan ortu wali murid dirugikan?!

Yang penting itu adalah HASIL_NYATA_KBM_HARIAN untuk para siswa/mahasiswa, bukan semangat didepan tetapi melempem dibelakang kaya rumus makanan kerupuk!

MOS == `MENCETAK_ORANG_ORANG_SOK`


utusan langit

tapi jangan lupa juga, fungsi sekolah juga digunakan untuk mendidik budi pekerti, kecuali jika fungsi itu sudah dihilangkan!

Intinya Mos itu perkenalan, penyesuaikan, bukan budaya pemlokocoan, jadi sistem yang perlu diperbaiki!

heru.htl

#11
Kutip dari: utusan langit pada Juli 17, 2009, 06:19:50 PM
tapi jangan lupa juga, fungsi sekolah juga digunakan untuk mendidik budi pekerti, kecuali jika fungsi itu sudah dihilangkan!

Intinya Mos itu perkenalan, penyesuaikan, bukan budaya pemlokocoan, jadi sistem yang perlu diperbaiki!

"Warna budi pekerti" yang diajarkan dalam MOS itu hanya basa-basi dan ternyata itu mengarahkan siswa untuk memakai prinsip "ada udang dibalik batu" -- itulah mengapa saya (dan sebagian orang) mengatakan istilah "MENCETAK_ORANG_ORANG_SOK" untuk MOS.

Saya lebih setuju jika sebaiknya ada mata pelajaran harian/mingguan khusus "pendidikan kepribadian", itu lebih effektif mencetak orang jadi berbudi pekerti.

alvin pratama

saya rasa sudah banyak kalangan masyarakat umum telah salah kaprah dalam menilai arti sebuah masa orientasi ini.
sebenarnya, masa orientasi bertujuan hanya untuk pengenalan lingkungan sekolah yg baru kepada calon siswanya.
supaya mereka bisa saling berinteraksi antara teman2 sekolahnya.

tapi yang terjadi malah digunakan sebagai ajang balas dendam yg dilakukan sebagian kalangan kakak kelas kepada calon adik kelasnya.

saya akan lebih setuju jika pihak DEPDIKNAS meninjau ulang keberadaan kegiatan ini,supaya tidak adanya lagi tindak2 kekerasan di sekolah.
[move]"Apa yang tidak pernah dilihat oleh mata, dan tidak pernah didengar oleh telinga, dan yang tidak pernah timbul di dalam hati manusia: semua yang disediakan Allah untuk mereka yang mengasih

utusan langit

@atas, mungkin disebagian tempat memang tidak sengaja tercetak begitu, tapi dari  entah berapa tempat (yang saya tahu) adik-adik saya di FB yang sedang mengikuti MOS, mereka lebih bisa mengaaptasikan diri (dengan senang) sehingga mereka lebih mengoptimalkan potensi yang ada pada diri mereka,... itu menurut saya....


untuk itu citra buruk yang sudah melekat ini sebaiknya dihilangkan dengan mengubah sistem yang masih membudidayakan ("balas dendam")!!!

heru.htl

#14
Kutip dari: alvin pratama pada Juli 17, 2009, 06:27:55 PM
saya rasa sudah banyak kalangan masyarakat umum telah salah kaprah dalam menilai arti sebuah masa orientasi ini.
sebenarnya, masa orientasi bertujuan hanya untuk pengenalan lingkungan sekolah yg baru kepada calon siswanya.
supaya mereka bisa saling berinteraksi antara teman2 sekolahnya.

tapi yang terjadi malah digunakan sebagai ajang balas dendam yg dilakukan sebagian kalangan kakak kelas kepada calon adik kelasnya.

saya akan lebih setuju jika pihak DEPDIKNAS meninjau ulang keberadaan kegiatan ini,supaya tidak adanya lagi tindak2 kekerasan di sekolah.

Saya setuju dengan anda bung alvin dan OK sy setuju juga dengan bung utusan langit kalau MOS (atau equivalensinya) tetap diadakan, tetapi ditinjau ulang.
Terutama kegiatan-kegiatannya itu yang jadi "negative side-effects" harus total 100% dihilangkan! Kalau perlu, param pengampu yang main kekerasan dipecat dari sekolah dan diblack-list supaya tidak bisa sekolah --- sebab ilmu bukan untuk diktator atau bukan untuk para kandidat diktator ---.