Forum Sains Indonesia

Ilmu Terapan => Ilmu Teknik => Teknik Elektro => Topik dimulai oleh: Zuhri pada Oktober 31, 2010, 04:09:18 PM

Judul: IC dan Microcontroller, tolong bantuannya
Ditulis oleh: Zuhri pada Oktober 31, 2010, 04:09:18 PM
saya mu tanya nih, IC itu apa sih?, apa sama dengan microcontroller ???
::) yang saya tahu sih kalo microcontroller itu merupakan suatu komponen electronica yang bisa diprogram dengan bahasa pemrograman lewat komputer dan biasanya umum digunakan untuk robotika.
trus apakah IC juga sama, dalam arti bisa dimasukin perintah berupa program dari komputer juga ???,
lalu fungsinya apa dongk.........

tolong penjelasan lengkap untuk kedua komponen di atas ya.....
sebelumnya makasih  ya.................................................
Judul: Re: IC dan Microcontroller, tolong bantuannya
Ditulis oleh: Mitro pada Oktober 31, 2010, 04:58:01 PM
yang saya ketahui... klo IC dah dibuat dari dari pabrik misalnya IC TTL (transistor2 logic) isinya berupa gerbang logic AND, OR, EXOR, EXNOR macem2.... yang dibuat dari transistor didalamnya....
sedangkan klo mikrokontroler didalemnya ada Mikroprosesor,memory, Bus dan I/O
jadi kita yang program mau gimana juga bisa misalnya mau compare 2 input dengan AND tinggal bikin program jadi.... tingal outputnya mau keluar di pin berapa....terserah....
sory....jawabanya klo ga jelas.....ya.....tolong kasih tau ke saya jika saya salah...
Judul: Re: IC dan Microcontroller, tolong bantuannya
Ditulis oleh: Zuhri pada Oktober 31, 2010, 06:00:42 PM
saya ambil contoh misalnya sebuah handphone mainan yang bisa mengeluarkan bunyi-bunyian tertentu, apakah file audio itu disimpan di IC ataukah ada perangkat lain misalnya microcontroller, tapi kalau microcontroller untuk fungsi sesederhana itu rasanya kok agak kemahalan, y kalo bukan microcontroller apaan donk, nah kalau masukin audio ke dalam komponen seperti contoh mainan di atas apakah diprogram juga lewat komputer juga...
Judul: Re: IC dan Microcontroller, tolong bantuannya
Ditulis oleh: Mitro pada November 02, 2010, 09:01:22 AM
iya..iya... yo kita tunggu jawaban dari temen2 yang lain....
Judul: Re: IC dan Microcontroller, tolong bantuannya
Ditulis oleh: tukang.patri pada November 02, 2010, 02:09:22 PM
tidak semua IC adalah mikrokontroler
mikrokontroler termasuk ke dalam IC, gabungan dari mikroprosesor, memory dan I/O serta peripheral tambahan

IC yang bisa diutak atik dalemannya mulai dari PLD, CPLD, RAM, ROM, FPGA, ASIC, mikrokontroler, PSoC, DSP, apa lagi ayooo
IC gerbang gerbang digital dasar seperti keluarga TTL dan CMOS merambat sampai ke yang lebih kompleks CPU
IC linear / analog banyak macamnya, mulai dari OP AMP, regulator sampai Pengolah sinyal dan sensor
IC mikro-elektro-mekanik, di dalamnya ada MEKANISME seperti bandul, roda gigi, lepengan, conto akselerometer

kalo mainan yang bunyi bunyian, dasarnya adalah ROM yang langsung ditulis di pabrik ditambah counter address dan DAC, ga bisa diprogram, kecuali modul yang bisa merekam suara.