Selamat datang di ForSa! Forum diskusi seputar sains, teknologi dan pendidikan Indonesia.

Welcome to Forum Sains Indonesia. Please login or sign up.

Maret 29, 2024, 11:47:00 AM

Login with username, password and session length

Topik Baru

Artikel Sains

Anggota
Stats
  • Total Tulisan: 139,653
  • Total Topik: 10,405
  • Online today: 134
  • Online ever: 1,582
  • (Desember 22, 2022, 06:39:12 AM)
Pengguna Online
Users: 0
Guests: 153
Total: 153

Aku Cinta ForSa

ForSa on FB ForSa on Twitter

Siapakah Adam ?

Dimulai oleh Mtk Kerajaan Mataram, April 16, 2009, 06:15:19 AM

« sebelumnya - berikutnya »

0 Anggota dan 1 Pengunjung sedang melihat topik ini.

biobio

Kutip dari: syneth d aark pada Mei 14, 2009, 04:16:56 PM
1.koq bisa dibilang bener????
masa' buaya bisa berubah jadi kodok???jauh banget mas atau mbak????
2.semua penciptaan itu disengaja....dan memunyai tujuan...
3.gag asal2an...semuanya sudah diatur sesuai habitatnya...
4.lah saya berangan2 buat bisa terbang koq gag tumbuh sayap ya???
5.klo emank benar asal manusia itu adalah monyet...koq monyetnya gag abis2??
6.bukti adam manusia pertama????lebih tepatnya dia adalah manusia pertama yang meunyai tabiat baik dan akal...
1.jelas benar karena teruji 2 abad oleh banyak orang yang jutaan kali lebih pintar dari anda dan saya..
Apanya buaya jadi kodok? Belajar dulu ya sebelum ngomong...malu2in aja..
2.apa tujuannya? apa?
3.masa sih? bagaimana dengan kasus introduksi kelinci ke aussie yang menggusur hewan marsupial asli sana?
aah... terlalu sulit buat anda untuk dipahami? maaf...
4.belajar lagi ya dik...anda belum tahu apa2 nih...
5.siapa bilang manusia dari monyet? masa daridulu sudah berusaha saya luruskan,sampe capek2 buat topik semalaman masih ga ngerti juga...huh...
6.itu tidak membuktikan keberadaan adam,namun tampaknya anda sudah menyadari bahwa kisah penciptaan kitab suci anda adalah metafora...
Kutip dari: alvin pratama pada Mei 15, 2009, 10:27:15 AM
1.tapi memang pada experiment yg d lakukan darwin itu mempunyai 1 masalah yg tidak dapat dipecahkan.
2.apakah Tuhan itu menciptakan monyet aja ???gak menciptakan manusia ???
3.padahal,klu kita liat dr si2 agama,manusia itu diciptakan berbeda(dengan makhluk lain).karena manusia merupakan makhluk Tuhan yg paling indah.
1.setidaknya mending dari kreasionis yang cuma bisa memecahkan 1 masalah...apa itu? mencari orang untuk percaya dongeng bodohnya..
2.tergantung dari sisi apa...kalau saya berbicara secara biologi, tuhan tidak menciptakan apa-apa...mungkin Tuhan hanya menciptakan bahan kimia yang nantinya berevolusi jadi makhluk hidup. Tanya kenapa? Silakan cari 2 topik yang saya buat di forum biologi: TEORI ENDOSIMBION dan AWAL MULA KEHIDUPAN BUMI...
3.bukan yang paling indah, tapi yang paling sintas...yang paling fit...yang paling adaptif..
"The pen is mightier than the sword"

Pi-One

#61
Kutip dari: alvin pratama pada Mei 15, 2009, 10:27:15 AMklu saya blh nanya ke bung fluke,saya pingin nanya
apakah Tuhan itu menciptakan monyet aja ???
gak menciptakan manusia ???
seperti yg di utarakan darwin???
Maaf ikut menanggapi.

Teori evolusi tidak bicara tentang 'penciptaan makhluk hidup'. Menurut teori evolusi, makhluk hidup berkembang dari makhluk hidup sebelumnya, termasuk juga manusia. Dan sekali lagi, monyet itu tidak pernah jadi nenek moyang manusia. Monyet hanya salah satu jenis dari keluarga kera, dan bahkan monyet itu tidak masuk keluarga kera besar seperti manusia. Monyet adalah hasil evolusi, manusia juga, keduanya adalah hasil percabangan berbeda. Dibanding monyet, simpanse lebih dekat.

Evolusi itu bercabang, bukan linear. bagi yang gak bisa membedakan monyet dan kera, atau monyet dan simpanse, atau menyebut orang utan itu monyet, maka lebih baik gak usah bicara tentang teori evolusi.

Kutip dari: alvin pratama pada Mei 15, 2009, 10:27:15 AM
padahal,klu kita liat dr si2 agama,manusia itu diciptakan berbeda(dengan makhluk lain).karena manusia merupakan makhluk Tuhan yg paling indah.
nah gmn menurut anda ???
Paling indah? Anda sudah lihat dari berbagai sisi? Jika menilik tindakan manusia, kadang kita bisa lihat betapa tidak berbedanya manusia dengan binatang, kadang malah lebih buruk. Berapa banyak binatang yang mengambil lebih dari yang diperlukan? berapa banyak binatang yang merusak sebesar manusia? berapa banyak binatang yang memperkosa anak atau cucu sendiri?

biobio

Kutip dari: Pi-One pada Mei 15, 2009, 12:09:38 PM
Teori evolusi tidak bicara tentang 'penciptaan makhluk hidup'. Menurut teori evolusi, makhluk hidup berkembang dari makhluk hidup sebelumnya, termasuk juga manusia.
Namun neo-darwinisme juga akhirnya terpaksa ikut2an menjelaskan awal mula terciptanya makhluk hidup...karena banyak kreasionis yang maksa kalo tidak mungkin m.h yang menjadi nenek moyang semua makhluk sekarang ini bisa muncul dari bahan mati.
"The pen is mightier than the sword"

Pi-One

Kutip dari: biobio pada Mei 15, 2009, 12:12:59 PM
Namun neo-darwinisme juga akhirnya terpaksa ikut2an menjelaskan awal mula terciptanya makhluk hidup...karena banyak kreasionis yang maksa kalo tidak mungkin m.h yang menjadi nenek moyang semua makhluk sekarang ini bisa muncul dari bahan mati.
Untuk menyebut ikut menjelaskan awal mula rasanya kurnag tepat. Yang lebih benar, teori evolusi menerima abiogenesis modern sebagai asal mula makhluk hidup pertama. tapi teori evolusi dan abiogenesis modern adalah dua teori berbeda, yang berhubungan.

biobio

Kutip dari: Pi-One pada Mei 15, 2009, 12:20:02 PM
Untuk menyebut ikut menjelaskan awal mula rasanya kurnag tepat. Yang lebih benar, teori evolusi menerima abiogenesis modern sebagai asal mula makhluk hidup pertama. tapi teori evolusi dan abiogenesis modern adalah dua teori berbeda, yang berhubungan.
anda benar..
"The pen is mightier than the sword"

fluke

Trim's kepada bung pi-one & bung bio-bio yang telah bantu jawab.
Menurut saya, kita dalam present form sebagai manusia ini termasuk dalam kingdom animalia juga, tidak dalam kerajaan hewan / makhluk tersendiri. Bedanya, kita punya kemampuan untuk merepresentasikan pikiran. Seperti Cogito ergo sum-nya Rene Descartes.
Agak OOT dikit, dalam Hindu manusia pertama disebut sebagai Swayambu Manu atau Manu, artinya manusia berpikir yang menjadikan dirinya sendiri. (Menurutku itu lebih merujuk pada populasi, bukan individu). Ketika kemampuan berpikir berkembang lah manusia menyadari sisi kemanusiaannya.
Lalu, siapakah Adam? Dia adalah manusia pertama menurut kitab2 suci Abrahamik.

Pi-One

Meski kurang jelas detailnya, dalam banyak kepercayaan lain, masing-masing memiliki versi sendiri tentang asal-usul manusia. Versi Norse, versi suku Indian, versi China, pendeknya di luar agama samawi banyak versi kisah manusia pertama. Lalu apa yang membedakan kisah-kisah itu dengan kisah Adam-Hawa? Selain bahwa kisah Adam-Hawa hingga kini masih dipercaya pemeluk agama samawi dan versi lain sudah mulai menghilang?