Member baru? Bingung? Perlu bantuan? Silakan baca panduan singkat untuk ikut berdiskusi.

Welcome to Forum Sains Indonesia. Please login or sign up.

Oktober 13, 2024, 11:35:30 PM

Login with username, password and session length

Topik Baru

Artikel Sains

Anggota
Stats
  • Total Tulisan: 139,653
  • Total Topik: 10,405
  • Online today: 63
  • Online ever: 1,582
  • (Desember 22, 2022, 06:39:12 AM)
Pengguna Online
Users: 0
Guests: 26
Total: 26

Aku Cinta ForSa

ForSa on FB ForSa on Twitter

Keajaiban angka kita 1-10

Ternyata angka atau bilangan dengan menggunakan bahasa Indonesia memiliki struktur atau pola yang unik dan mungkin tidak akan ditemukan di bangsa lain. Hanya di Indonesia.

Setiap bangsa, negara dan daerah pasti memiliki penyebutan sendiri untuk angka-angka dari satu, dua sampai dengan sepuluh. Misalnya angka tiga kita menyebutnya di Indonesia tapi di negara lain ada yang menyebutnya tri, three, san, tolu dan lain sebagainya.

Bahkan bila ada yang masih ingat angka-angka tersebut dalam bahasa daerah teman-teman masing-masing dari satu sampai sepuluh maka kadang ada angka yang penyebutannya sama dan ada pula yang berbeda dengan Bahasa Indonesia. Mungkin tergantung dari enaknya di lidah atau di telinga.

Langsung saja. Di sini saya bukan mengajarkan Anda berhitung tapi coba perhatikan deretan angka-angka di bawah ini.

1 = Satu
2 = Dua
3 = Tiga
4 = Empat
5 = Lima
6 = Enam
7 = Tujuh
8 = Delapan
9 = Sembilan


Ternyata setiap bilangan mempunyai saudara ditandai dengan huruf awal yang sama. Bila kedua saudara ini dijumlahkan angkanya, maka hasilnya pasti sepuluh. Contohnya Satu dan Sembilan. Mempunyai huruf awal yaitu S dan bila djiumlahkan satu dan sembilan hasilnya adalah sepuluh.

Begitu juga dengan Dua dan Delapan, Tiga dan Tujuh kemudian Empat dan Enam. Terurut sampai dengan angka Lima. Lima dijumlah dengan dirinya sendiri juga hasilnya sepuluh.

Tidak sampai di situ, ternyata huruf awalnya juga punya peranan penting terbentuknya bilangan itu. Misalnya Satu dan Sembilan sama-sama huruf awalnya adalah S yang secara kebetulan berada pada urutan 19 dalam alpabet. Bila angka satu dan sembilan dijumlahkan kemudian dibagi dua untuk mencari rata-ratanya maka hasilnya adalah 5. Bentuk angka 5 sangat identik dengan huruf S. Yang pernah membaca Matematika Alam Semesta, perlu ditambahkan bahwa 19 adalah angka TUHAN.

Kemudian Dua dan Delapan. Huruf awalnya adalah D yang urutan keempat. Bila delapan dibagi dua maka hasilnya adalah empat (pembenaran).

Selanjutnya Empat dan Enam. Huruf awalnya adalah E yang urutan kelima. Lima berada diantara Empat dan Enam (pembenaran lagi).

Sedangkan angka Lima huruf awalnya adalah L. Dimana L digunakan untuk simbol angka lima puluh dalam perhitungan Romawi (pembenaran yang masih nyambung).

Lalu bagaimana dengan Tiga dan Tujuh? Ternyata susah cari pembenarannya. Ditambah, dikurang, dibagi dan dikali ternyata belum juga ketemu. Tiga dikali tujuh hasilnya 21, kurang satu angka dengan huruf T yang urutan ke 20. Tapi simbol V digunakan untuk menunjukkan angka tujuh dalam perhitungan Arabic. Dan V diurutan ke-22.

Ternyata, tidak pakai matematika. Cukup ditulis saja di kertas kosong kemudian pasti bisa ketemu hubungannya. Coba tulis huruf T kecil (t) di sebuah kertas. Kemudian putar kertasnya 180 derajat maka kamu bisa lihat angka tujuh dengan jelas. Lalu bagaimana dengan angka tiga? Juga sama. Tulis huruf T besar di kertas pakai font Times New Roman kemudian putar 90 derajat ke kanan searah jarum jam. Tada…. Kamu pasti bisa lihat angka tiga dengan jelas. Tapi sedikit mancung. (pembenaran yang juga dipaksakan sekali).

Pola unik ini mungkin hanya bisa ditemukan di Indonesia. Lalu bagaimana dengan di Malaysia yang juga memakai bahasa yang sama? Ternyata di Malaysia angka 8 tidak disebut sebagai Delapan tapi Lapan. Jadi pola ini hanya milik Indonesia. Jangan sampai diklaim juga sama mereka.

Share on Facebook!Share on Twitter!Reddit

Comments: 35 *

1) Re: Keajaiban angka kita 1-10
Comment by jebeng pada Juli 25, 2010, 06:51:10 PM

nice bung Fikrin :)
2) Re: Keajaiban angka kita 1-10
Comment by sugiantoro pada Juli 27, 2010, 02:07:55 PM

saya acungkan 4 jempol buat fikrin
3) Re: Keajaiban angka kita 1-10
Comment by angrawan pada Juli 28, 2010, 03:51:54 PM

nicec bangetz...
4) Re: Keajaiban angka kita 1-10
Comment by DP Bee Santos pada Agustus 03, 2010, 01:51:44 AM

alinea terakhir... sebel banget ya sama Malaysia? tapi kok masih suka nonton Ipin & Upin... hayo?
5) Re: Keajaiban angka kita 1-10
Comment by Satu-Satui pada Agustus 10, 2010, 09:42:55 AM

busyet dah antara kebetulan dan kebenaran dipertanyakan??
6) Re: Keajaiban angka kita 1-10
Comment by Anak_Yang_Ingin_taHu pada Agustus 10, 2010, 03:11:55 PM

Hahahaha, kata"nya lucu !
Yg ini lho :
Sedangkan angka Lima huruf awalnya adalah L. Dimana L digunakan untuk simbol angka lima puluh dalam perhitungan Romawi
(pembenaran yang masih nyambung).
7) Re: Keajaiban angka kita 1-10
Comment by mojang pada Agustus 12, 2010, 02:36:23 PM

salut....!   pemikiran yg orsinil yg blm pernah terpikirkan oleh org lain. lanjutkanlah kreativitas dg ide yg lainnya.
8) Re: Keajaiban angka kita 1-10
Comment by hararay pada Agustus 23, 2010, 03:09:52 PM

keren bro  fikrin,, dapet dari mana ,,
hehe ,, lam kenal yah semua ,, aq newbie,, :P
9) Re: Keajaiban angka kita 1-10
Comment by Septebrina pada Agustus 25, 2010, 12:45:34 PM

Hmmm... Analisis yang luar biasa....

Plus, tambahkan saja: Dua dan Delapan --> Dua dikali dua sama dengan 4 (pembenaran), D = urutan 4

Cuma masih bingung, dengan pembenaran bagian Lima.. Kalau dihubungkan dengan huruf arab L = urutan 12 memang
susah. Tapi, apa hubungannya dengan angka romawi L = 50 ya? Bukannya dari tadi membuktikan hubungan huruf dengan
angka berpasangan? *Lemot mode ON*

Paling kagum dengan pembuktian 3 dan 7. Kesimpulannya, pembuktiannya menggunakan metode yang berbeda-beda.
Seandainya semuanya bisa memakai metode yang sama, akan menjadi spektakuler. Kala itu, jangan sampai ada yang
mengklaim itu milik negara tetangga. Hihi. Piss ah.. :)

Lanjutkan ide-ide orisinal..
10) Re: Keajaiban angka kita 1-10
Comment by Dadangsw pada Agustus 26, 2010, 10:17:07 PM

Kita tidak pernah tahu pengetahuan apalagi yang akan ditemukan oleh manusia Berpuluh tahun kedepan. jaman sekarang mungkin disebut sebagai jaman terbelakang oleh anak cucu kita nanti.karena otak manusia terus berfikir.lanjutkan...!
11) Re: Keajaiban angka kita 1-10
Comment by Awaluddin MADJID pada Agustus 29, 2010, 05:27:37 PM

keajaiban angka, ada angka yang jumlahnya dan kalinya sama, ini baru ajaib yaitu :
2 X 2   = 4
2 X 2   = 4
apakah sama dengan
X + Y = 0
X =  0
Y = 0
dimana
X = Y = 0
12) Re: Keajaiban angka kita 1-10
Comment by jalu_naradi pada September 20, 2010, 09:37:44 AM

hemm..menarik, walaupun beberapa pembenaran terkesan dipaksakan :D
13) Re: Keajaiban angka kita 1-10
Comment by sunita orion pada September 21, 2010, 05:58:50 PM

wow. .mavellous. .baru tahu. .
14) Re: Keajaiban angka kita 1-10
Comment by bambu pada September 21, 2010, 10:26:41 PM

jaga milik bangsa indonesia...
jangan sampai terlepas lagi...
hidup ato mati.....
15) Re: Keajaiban angka kita 1-10
Comment by superyadi pada Oktober 13, 2010, 09:13:00 AM

sepakat! menarik neh
16) Re: Keajaiban angka kita 1-10
Comment by mochasa pada Oktober 14, 2010, 01:09:50 PM

bagus tp msh blm puas
17) Re: Keajaiban angka kita 1-10
Comment by nate river pada Oktober 16, 2010, 07:44:14 PM

Haha...maksa banget ya.....
tapi salut! kreatif bgt idenya 
standing applause for u, yg udah buat ide bgus wat Bahasa Indonesia. Dipatenkan aja.....^_^
just one question : apa alasannya angka 19 disebut angka Tuhan?
Maaf nih saya bukan orang Matematika,tapi jadi pengen tahu juga. Soalnya meski bukan math tapi jurusan sya msh ada hubungannya dgn math. Smua ilmu saling berhubungan bukan??? setuju ga??
18) Re: Keajaiban angka kita 1-10
Comment by ka-chan pada Oktober 19, 2010, 08:20:07 PM

Oh iya ya... Wew!!! Bener-bener! ... Bahasa Indonesia anda 100!  ^________^ *trims dah bagi-bagi
19) Re: Keajaiban angka kita 1-10
Comment by piya.tr pada Oktober 28, 2010, 07:48:11 AM

kug indonesia sama malaysia bahasanya bisa nirip-mirip gitu sejarahnya gmna sih???? aku puny tmne org malaysia org.y suombong benjet,, dy gag mw tmenan ma org indo katanya
20) Re: Keajaiban angka kita 1-10
Comment by jangan pada November 15, 2010, 02:02:41 PM

GOOD huh GOOD
21) Re: Keajaiban angka kita 1-10
Comment by satria92 pada Desember 03, 2010, 06:23:07 PM

kesimpulanya..... bahwa negara kita kaya akan rahasia.....

good artikel :)
22) Re: Keajaiban angka kita 1-10
Comment by 3N pada Desember 08, 2010, 06:03:05 PM

hhahha .
ada ada aja nih ..tp nice artikel :d 
23) Re: Keajaiban angka kita 1-10
Comment by DEWI NOVITA pada Desember 14, 2010, 12:03:38 PM

waw keren,the best deh buat Indonesia
24) Re: Keajaiban angka kita 1-10
Comment by nihar.awani pada Desember 17, 2010, 04:26:14 PM

ternyata INDONESIA BISA !!! very nice...
25) Re: Keajaiban angka kita 1-10
Comment by Ivan Waruwu pada Desember 23, 2010, 06:36:17 PM

goood
26) Re: Keajaiban angka kita 1-10
Comment by ibnu ganteng pada Januari 05, 2011, 03:51:54 PM

keren lah, jadi sedikit bangga menjadi bangsa indonesia
27) Re: Keajaiban angka kita 1-10
Comment by andreanvee pada Januari 11, 2011, 10:05:43 PM

wah, baru tahu... bro tukang rumus ya.. he he he
28) Re: Keajaiban angka kita 1-10
Comment by yorivt pada Januari 21, 2011, 08:39:44 AM

tertarik ma komen no 4 nih..
bosan aq dengar yg kaya gini..
lantaran benci ma negaranya apa harus juga benci ma film ipin upin??
filmnya bagus, mendidik kok.. objektiflah dikit :)
29) Re: Keajaiban angka kita 1-10
Comment by irwanshofiawan pada Januari 24, 2011, 10:57:37 AM

kreatif menyambung dan menghubung2kan.... tp dalam ilmu jarimatika hubungan angka2 ini dipake lho.... :)
30) Re: Keajaiban angka kita 1-10
Comment by pue2t pada Januari 26, 2011, 10:55:49 PM

wah... salut.....
31) Re: Keajaiban angka kita 1-10
Comment by Dinita pada Januari 27, 2011, 08:51:18 PM

sexan ja di hak patenin....
32) Re: Keajaiban angka kita 1-10
Comment by UKHT HALIMAH pada Januari 21, 2012, 08:20:41 PM

SUBHANAALLAH....
33) Re: Keajaiban angka kita 1-10
Comment by Iwan matematikawan pada Februari 25, 2012, 07:22:01 PM

keren siii
bisa diteri,a lah.....
34) Re: Keajaiban angka kita 1-10
Comment by Dealova pada Oktober 11, 2012, 12:19:06 AM

wow amazing !!!!!
35) Re: Keajaiban angka kita 1-10
Comment by yanu pada April 01, 2013, 03:22:28 PM

keren tapi harusnya judulnya "keajaiban angka kita 1-9" hehehehhe
You don't have permission to comment, or comments have been turned off for this article.

Articles dalam « Tahukah Anda? »