Member baru? Bingung? Perlu bantuan? Silakan baca panduan singkat untuk ikut berdiskusi.

Welcome to Forum Sains Indonesia. Please login or sign up.

September 11, 2024, 09:23:45 PM

Login with username, password and session length

Topik Baru

Artikel Sains

Anggota
Stats
  • Total Tulisan: 139,653
  • Total Topik: 10,405
  • Online today: 55
  • Online ever: 1,582
  • (Desember 22, 2022, 06:39:12 AM)
Pengguna Online
Users: 0
Guests: 44
Total: 44

Aku Cinta ForSa

ForSa on FB ForSa on Twitter

Op Amp Summing Inverting Amplifier

Summing amplifier adalah peralatan elektronika yang dapat merangkai penjumlahan beberapa sinyal secara bersamaan. Alat ini mampu berinteraksi dengan input pada tingkat minimum sehingga pemakainya dapat mengubah gain atau menambah input baru tanpa mengacaukan gain dari input-input yang lain. jika diperlukan, summing amplifier juga dapat mengubah polaritas sinyal menjadi kebalikan dari input.

Summing Mode

Summing Mode
Operasi Penjumlahan

Tujuan dari op amp diatas akan sangat membantu kita untuk mengerti operasi penjumlahan pada rangkaian. Metodanya cukup sederhana: jaga nilai potensial dari terminal negatif sedekat mungkin dengan terminal positif. Hubungan arus dan resistor-resistor tersebut dapat dituliskan sebagai berikut:

Vout = - Vin (Rf/Rin)

Invert Mode
Invert Mode

Cara Kerja

  • Tegangan input, Vin diaplikasikan pada resistor input, Rin
  • Amplifier, dengan lambang segitiga, akan menguatkan tegangan input yang diterimanya kemudian membalikkan kutubnya
  • Tegangan output diproduksi
  • Hasil output tersebut kemudian diaplikasikan pada resistor umpan balik, Rf, yang terhubung dengan amplifier dan resistor input, Rin
  • Amplifier itu mampu menguatkan nilai tegangan
  • Potensial pada penghubung antar dua resistor, yang juga merupakan amplifier input, bernilai netral sementara tegangan yang tak bernilai nol akan diperkuat sinyalnya sampai outputnya mendekati batas maksimal
  • Di saat yang bersamaan, amplifier membutuhkan arus input (Vin/Rin) yang nilainya sama dengan arus umpan balik (Vout/Rf) dan mendekati nol
  • Nilai penguatan efektif dari suatu rangkaian yang memiliki umpan balik merupakan nilai dari rasio resistansinya, Rf/Rin
  • Amplifier ternyata mampu mengontrol nilai dari setiap inputnya menggunakan sebuah resistor

Bacaan referensi:


·
summing amplifier - Basic Analog Circuits
http://www.play-hookey.com/analog/experiments/summing_amplifier.html

· Op Amp Summing Amplifier – eCircuit Center
http://www.ecircuitcenter.com/Circuits/opsum/opsum.htm


· Analogue electronics: Revision 2
http://www.bbc.co.uk/scotland/education/bitesize/higher/physics/elect/analogue2_rev.shtml
· Operational amplifier applications - Wikipedia, the free encyclopedia
http://en.wikipedia.org/wiki/Summing_amplifier#Summing_amplifier

Share on Facebook!Share on Twitter!Reddit

Comments: 5 *

1) Re: Op Amp Summing Inverting Amplifier
Comment by agustrir pada Maret 20, 2009, 04:17:03 PM

gambar skema rangkaiannya mana ?
Data komponennya mana ?
2) Re: Op Amp Summing Inverting Amplifier
Comment by pk3dot pada April 24, 2009, 01:13:12 AM

penerapannya buat paan tu coy???
3) Re: Op Amp Summing Inverting Amplifier
Comment by 0y1k pada Januari 17, 2010, 10:26:01 AM

bukannya ini sudah cukup lengkap mengenai Summing.

rumus dari summing ialah

Vo = - ( Rf/R1 x V1 + Rf/R2 x V2 + Rf/R3 x V3)

karena hasil dari rangkaian summing itu Vo = negatif Volt
maka biasanya dibuat menjadi positif menggunakan rangkaian inverter.

@agustrir
itu sudah ada skema rangkaiannya. Anda ingin skema yang bagaimana?

@pk3dot
penerapan rangkaian summing ini bisa digunakan untuk konverter DAC (Digital to Analog Converter)
maksudnya mengubah sinyal digital (yang berbentuk bilangan biner, contoh 0111 biner dari 7) menjadi sinyal analog (contoh 1V, 2V, 3V, biasanya DC).

semoga bermanfaat
4) Re: Op Amp Summing Inverting Amplifier
Comment by pangeranfrog pada November 15, 2010, 10:26:07 PM

kenapa disebut summing inverting amplifier bisa di jelaskan lebih spesifik ?
terima kasih
5) Re: Op Amp Summing Inverting Amplifier
Comment by hardass pada Januari 10, 2011, 03:41:02 PM

berikut skema op amp yang dimaksud...
[pranala luar disembunyikan, sila masuk atau daftar.]
You don't have permission to comment, or comments have been turned off for this article.

Articles dalam « Teknologi »