Gunakan MimeTex/LaTex untuk menulis simbol dan persamaan matematika.

Welcome to Forum Sains Indonesia. Please login or sign up.

Desember 04, 2024, 04:14:57 AM

Login with username, password and session length

Topik Baru

Artikel Sains

Anggota
Stats
  • Total Tulisan: 139,653
  • Total Topik: 10,405
  • Online today: 43
  • Online ever: 1,582
  • (Desember 22, 2022, 06:39:12 AM)
Pengguna Online
Users: 1
Guests: 34
Total: 35

Aku Cinta ForSa

ForSa on FB ForSa on Twitter

ES di Mars ?????

Dimulai oleh Irvan Wira trihadi G, November 05, 2011, 09:08:40 PM

« sebelumnya - berikutnya »

0 Anggota dan 1 Pengunjung sedang melihat topik ini.

Irvan Wira trihadi G

Di sebuah penelitian ada yang menyebutkan bahwa di mars ada sebongkah es. darimana itu terjadi? bagaimana itu terjadi padahal yang kita tahu secara umum dan kata orang awam di Mars itu terdapat banyak gunung Api yang Aktif otomatis suhunya pun relatif tinggi untuk terbentuknya ES?
[move]taeyeon, tiffany, yoona, yuri, jessica, seohyun, sooyoung, hyoyeon, sunny [/move]

Pi-Man

Suhu di Mars relatif rendah kok. Mars itu aktif di masa lalu, tapi sekarang sulit menyebutnya aktif. Meski banyak gunung-gunung yang lebih tinggi dari bumi.

Dan mayoritas es di Mars adalah es kering, yang di musim dingin bisa mencapai khatulistiwa mars.
oro?

exile_rstd

Kutip dari: Pi-Man pada November 06, 2011, 10:13:10 AM
Dan mayoritas es di Mars adalah es kering, yang di musim dingin bisa mencapai khatulistiwa mars.
es kering? maksudnya bagaimana ya ???
i adore your intelligence

topazo

Es tapi alih2 air, es kering terbentuk dari gas (kalau di bumi carbon dioksida, yang untuk asap2an itu loh... kalo di mars gak tau jenis gasnya apa)..

BSJS...
Maka nikmat Tuhan kamu yang manakah yang kamu dustakan?

Pi-Man

Sama saja, Es kering di Mars adalah karbondioksida beku. Atmosfer Mars yang tipis mayoritas terdiri atas karbondioksida, beda dengan bumi yang didominasi nitrogen.
oro?

nandaz

Masa ngga tau, dry ice atau es kering  kan sering di pake di panggung-panggung, massa jenisnya lebih berat dari pada udara karena itu es kering biasanya membentuk suatu awan yang menjalar disekitar kaki. cocok memberi sensasi  ::)
Di mars terdapat air kok, memang tidak sekaya bumi... banyak alasan logis yang bisa kita ambil sebabnya, seperti komet yang juga terdiri dari air dan es. Dan dibagian ekuator mars suhu mecapai 250 C walaupun es mencair di suhu diatas 00C jadi tidak menutup kemungkinan terjadinya sirklus membeku dimalam mencair disiang.
starting by doing what is necessary, then what is possible and suddenly you are doing the impossible...
\dia\cal{ANONYMOUS}\cl

exile_rstd

hehe maaf @nandaz soalnya kan saya masih dlm tahap belajar. yang saya tau juga baru sedikit banget ;D
i adore your intelligence

Irvan Wira trihadi G

Kutip dari: nandaz pada November 06, 2011, 07:56:28 PM
Di mars terdapat air kok, memang tidak sekaya bumi... banyak alasan logis yang bisa kita ambil sebabnya, seperti komet yang juga terdiri dari air dan es
Kalau terdapat Air mungkinkah adanya oksigen?? kan unsur penyusun Air itu Hidrogen dan Oksigen, H2O !!!
[move]taeyeon, tiffany, yoona, yuri, jessica, seohyun, sooyoung, hyoyeon, sunny [/move]

exile_rstd

memangnya kalau air harus ada oksigen ya. bukannya masing-masing adalah unsur bebas. kalau H20 adalah senyawa.. CMIIW
i adore your intelligence

Irvan Wira trihadi G

iya kan itu senyawa yang berasal dr perpaduan oksigen dan hidrogen. nah otomatis dilingkungan itu pun pasti mengandung oksigen kan?? Sorry kalo salah pendapatnya..... ;D
[move]taeyeon, tiffany, yoona, yuri, jessica, seohyun, sooyoung, hyoyeon, sunny [/move]

Pi-Man

#10
Mengandung air bukan berarti pasti mengandung oksigen bebas. Bisa saja oksigen pada bereaksi dengan unsur lain membentuk senyawa lain. Okisgen cukup mudah bereaksi dengan unsur/senyawa lain.
oro?

exile_rstd

nah penjelasan lainnya sudah diterangkan oleh pi-man :D
i adore your intelligence

Farabi

Selain sistem tertutup artifisial tidak ada jalan lain ya?
Raffaaaaael, raffaaaaael, fiiii dunya la tadzikro. Rafaael. Fi dunya latadzikro bil hikmah, wa bil qiyad

Maa lahi bi robbi. Taaqi ilaa robbi. La taaqwa, in anfusakum minallaaahi.

Monox D. I-Fly

Kutip dari: exile_rstd pada November 07, 2011, 07:29:39 PM
memangnya kalau air harus ada oksigen ya. bukannya masing-masing adalah unsur bebas. kalau H20 adalah senyawa.. CMIIW
Sepertinya yang dimaksud adalah kalau air bisa terbentuk berarti sebelumnya ada oksigen, siapa tau masih ada sisa-sisa oksigen di sana...
Gambar di avatar saya adalah salah satu contoh dari kartu Mathematicards, Trading Card Game buatan saya waktu skripsi.