Forum Sains Indonesia

Ilmu Alam => Biologi => Topik dimulai oleh: namakuhiroko pada September 25, 2009, 01:53:35 PM

Judul: Pernah dibahas gak tentang makhluk "hidup" yang tdk mirip makhluk hidup di bumi?
Ditulis oleh: namakuhiroko pada September 25, 2009, 01:53:35 PM
Maksud ku, makhluk hidup yang gak perlu oksigen untuk bernafas, gak perlu makan,dll????
benar kan ni masuk thread bio???
Judul: Biobio
Ditulis oleh: biobio pada September 26, 2009, 02:04:19 PM
Maksudnya makhluk yang unik gitu? Banyak dong... Virus kan unik... Berbagai kehidupan lain seperti para parasit juga memenuhi kebutuhan nutrisinya dengan cara yang unik.
Judul: Re: Pernah dibahas gak tentang makhluk "hidup" yang tdk mirip makhluk hidup di bumi?
Ditulis oleh: namakuhiroko pada September 27, 2009, 10:38:52 AM
IYA jg, tp virus msh g bs mandiri, mereka msh bth inang buat melestarikan rasnya.
Judul: Bio
Ditulis oleh: biobio pada September 27, 2009, 10:57:56 AM
@namakuhiroko= ya, itu juga letak keunikan lainnya...
Judul: Re: Pernah dibahas gak tentang makhluk "hidup" yang tdk mirip makhluk hidup di bumi?
Ditulis oleh: Hendy wijaya, MD pada Oktober 30, 2009, 10:50:38 AM
Kutip dari: namakuhiroko pada September 25, 2009, 01:53:35 PM
Maksud ku, makhluk hidup yang gak perlu oksigen untuk bernafas, gak perlu makan,dll????
benar kan ni masuk thread bio???
Ga perlu makan?tolong didefinisikan apa yang anda maksudkan dengan makan di sini? kalau memang benar2 tidak makan atau menyadap molekul nutrien organik dari lingkungannya dan tidak berfotosintesis trus dia dapat energi dari mana?makhluk hidup memerlukan energi bebas dari lingkungannya untuk semua prosesnya, bahkan viruspun perlu energi untuk bereplikasi, tapi dia tidak berfotosintesis ataupun "memakan" molekul butrien organik sendiri.
Judul: Re: Pernah dibahas gak tentang makhluk "hidup" yang tdk mirip makhluk hidup di bumi?
Ditulis oleh: cignus pada Oktober 31, 2009, 01:25:43 PM
ada juga bakteri yg gak membutuhkan oksigen seperti bakteri di dalam laut dalam bahkan oksigen merupakan racun buatnya, mangkanya unsur krusial mahluk hidup adalah air, bukan oksigen gak ada yg tidak terdiri dari air ato tak membutuhkan air. klo gak membutuhkan oksigen untuk hidup ya mungkin pake fermentasi ato semacemnya laaaah
Judul: Re: Pernah dibahas gak tentang makhluk "hidup" yang tdk mirip makhluk hidup di bumi?
Ditulis oleh: cignus pada Oktober 31, 2009, 01:33:17 PM
Kutip dari: Hendy wijaya, MD pada Oktober 30, 2009, 10:50:38 AM
Ga perlu makan?tolong didefinisikan apa yang anda maksudkan dengan makan di sini? kalau memang benar2 tidak makan atau menyadap molekul nutrien organik dari lingkungannya dan tidak berfotosintesis trus dia dapat energi dari mana?makhluk hidup memerlukan energi bebas dari lingkungannya untuk semua prosesnya, bahkan viruspun perlu energi untuk bereplikasi, tapi dia tidak berfotosintesis ataupun "memakan" molekul butrien organik sendiri.
[/quote]

klo penelitian tentang trigardatus gimana bung hendi, dalam penelitian itu hewan tersebut dikeringkan selama berbulan-bulan (2bulan) sehingga tidak ada unsur yg masuk ato keluar artinya tidak ada metabolisme tapi setelah 2 bulan diberi air lagi ia hidup lagi, bila diberinya lebih dari 2bulan ia akan mati. lalu penelitian tentang ahli yogi yg dikubur hidup2 sampe 1bulan kemudian hidup kembali itu gimana mas hendi, hayooo?
Judul: Re: Pernah dibahas gak tentang makhluk "hidup" yang tdk mirip makhluk hidup di bumi?
Ditulis oleh: Hendy wijaya, MD pada Oktober 31, 2009, 11:27:50 PM
Hewan pun ada yang berhibernasi, ia tidak makan selama kurun waktu tertentu. Ia menyimpan energinya dalam bentuk lemak yang bisa ia bakar melalui beta oksidasi sebagai cadangan energinya. Hibernasi salah satu strategi hewan untuk mengatasi masalah kesulitan mendapatkan bahan makanan dalam kondisi tertentu, misalkan saat musim dingin. Tapi tetap saja ia perlu energi, bukan berarti semua aktivitas selular di "shut down" saat hibernasi. Sistem penunjang kehidupan senantiasa memerlukan pasokan energi bebas dari lingkungan, baik internal dalam bentuk cadangan energi maupun dari lingkungan eksternal. Ia memerlukan energi itu untuk banyak proses atau mekanisme yang tergolong housekeeping dalam selular, misalkan untuk mempertahankan batas2 konsentrasi Na+,K+, Ca2+, untuk maintainance fungsi berbagai macam struktur makromolekul dalam sel, proses degradasi protein yang sudah "aus", dan menggantinya dengan yang baru. Proses translasi pun perlu energi, untuk setiap asam amino yang ditambahkan ke nascent polypeptide, ia perlu pasokan 4 ATP, dan masih banyak keperluan housekeeping lainnya.

Ada juga makhluk hidup yang bisa bertahan hidup dengan membentuk spora jika kondisi lingkungan tidak menunjang kehidupannya. Spora ini memang sifatnya inaktif atau dormant. Bahkan ia bisa bertahan sampai jutaan tahun tanpa adanya metabolisme energi. Tapi spora sendiri tidak bisa diidentikkan dengan jasad hidup. Sebab ia dalam keadaan inaktif, dan hanya dalam keadaan atau kondisi lingkunagn tertentu ia menjadi aktif kembali dengan bergerminasi. Jadi untuk bisa disebut "hidup" ia harus menyadap energi bebas dari lingkungan.

Maaf saya bukan ahli yogi, meditasi, dll, saya rasa ada yang lebih kompeten untuk menjawab pertanyaan itu. Sebab memang dalam buku fisiologi kedokteran sebagai acuan saya, tidaklah mungkin manusia yang bertahan hidup selama sebulan tanpa minum, berikut penjelasan saya:

Manusia normal harus mengeluarkan zat "sisa" metabolisme sehari2nya. Zat sisa ini dilarutkan dalam air dan dikeluarkan lewat tubuh dalam bentuk urine, kemampuan ginjal kita dalam mengkonsentrasikan urine terbatas, dan minimal sebanyak 500 ml urine harus dikeluarkan tubuh per hari. Jika dalam sebulan ia tidak konsumsi air, maka :
0,5 l X 30 =  15 liter air hilang dalam tubuhnya!
Andaikanlah berat orang itu 60 Kg dan 50-60% komposisi tubuhnya adalah air, maka ada sekitar 30-36 liter air. Dan ia hilangkan 15 liter air, jadi sisanya tinggal 15-21 liter air, hilang 50- 58% air hilang dari tubuhnya setelah 1 bulan penuh!
Dalam kondisi fisiologis, kehilangan air sebanyak 20% berat badan saja sudah fatal apalagi 50-58%.
Judul: Biobio
Ditulis oleh: biobio pada Oktober 31, 2009, 11:48:17 PM
Lebih masuk akal bila ahli yogi tsb diberi minum secara tersembunyi atau bagaimanalah.
Judul: Re: Pernah dibahas gak tentang makhluk "hidup" yang tdk mirip makhluk hidup di bumi?
Ditulis oleh: cignus pada November 01, 2009, 02:36:51 PM
sori yg ahli yogi bukan penelitian, itu cuma pengamatan, ini menyalahi kode etikan. itu cuma kumpulan data parapsikologi. klo gak percaya ya gak papa.

tapi ada penelitian yg bener2 misalnya mati suri selama 1 hari, tanpa detak jantung itu bagai mana menjelaskannya? yg ini saya dapet dari buku doktor dibidang kedokteran, jadi saya pikir dia gak mungkin masukin data yg diragukan kebenarannya.

Kutip dari: Hendy wijaya, MD pada Oktober 31, 2009, 11:27:50 PM
Ada juga makhluk hidup yang bisa bertahan hidup dengan membentuk spora jika kondisi lingkungan tidak menunjang kehidupannya. Spora ini memang sifatnya inaktif atau dormant. Bahkan ia bisa bertahan sampai jutaan tahun tanpa adanya metabolisme energi. Tapi spora sendiri tidak bisa diidentikkan dengan jasad hidup. Sebab ia dalam keadaan inaktif, dan hanya dalam keadaan atau kondisi lingkunagn tertentu ia menjadi aktif kembali dengan bergerminasi. Jadi untuk bisa disebut "hidup" ia harus menyadap energi bebas dari lingkungan.

maksud anda trigardatus selama 1-2 bulan tidak disebut mahluk hidup, saya pikir ada perbedaan antara spora dan mahluk hidup yg sudah berbentuk seperti trigardatus. lalu penelitian ini juga tak dapat disebut hibernasi karena dalam hibernasi proses2 dalam tubuh/metabolisme tetap berjalan sedangkan dari penelitian ini dikatakan bahwa trigardatus mati (tanpa metabolisme).

tapi klo anda tidak percaya pada data2 saya, ya percuma diteruskan diskusi ini
Judul: Re: Pernah dibahas gak tentang makhluk "hidup" yang tdk mirip makhluk hidup di bumi?
Ditulis oleh: biobio pada November 01, 2009, 02:45:19 PM
Kutip dari: cignus pada Oktober 31, 2009, 01:33:17 PM
klo penelitian tentang trigardatus gimana bung hendi, dalam penelitian itu hewan tersebut dikeringkan selama berbulan-bulan (2bulan) sehingga tidak ada unsur yg masuk ato keluar artinya tidak ada metabolisme tapi setelah 2 bulan diberi air lagi ia hidup lagi, bila diberinya lebih dari 2bulan ia akan mati.
Sebentar dulu, apa itu Trigardatus? Maksud anda Tardigrade? Ada baiknya kalau anda mengerti dahulu soal Cryptobiosis, semacam fase dorman (kalau pada tumbuhan), banyak sekali macam Cryptobiosis, seperti:

Anhydrobiosis
Kutip
Anhydrobiosis is the most studied form of cryptobiosis and occurs in situations of extreme desiccation. The term anhydrobiosis derives from the Greek for "life without water" and is most commonly used for the desiccation tolerance observed in certain invertebrate animals such as bdelloid rotifers, tardigrades, brine shrimp and nematodes. However, other life forms, including the resurrection plant Craterostigma plantagineum, the majority of plant seeds, and many micro-organisms such as bakers' yeast, also exhibit desiccation tolerance. Invertebrates undergoing anhydrobiosis often contract into a smaller shape and some proceed to form a sugar called trehalose. Desiccation tolerance in plants is associated with the production of another sugar, sucrose. These sugars are thought to protect the organism from desiccation damage, and studies have shown that anhydrobiotic organisms can survive for decades in the dry state. In some creatures, such as bdelloid rotifers, no trehalose has been found, which has led scientists to propose other mechanisms of anhydrobiosis. As of 2004, a new application of anhydrobiosis is being applied to vaccines. The process allows some organisms to survive dried-up by replacing water with a sugar solution that keeps cells in a state of suspended animation until rehydration occurs. In vaccines, the process can produce a dry vaccine that reactivates once it is injected into the body. In theory, dry-vaccine technology could be used on any vaccine, including live vaccines such as the one for measles. It could also potentially be adapted to allow a vaccine's slow release, eliminating the need for boosters. This proposes to eliminate the need for refrigerating vaccines, thus making dry vaccines more widely available throughout the developing world where refrigeration, electricity, and proper storage are less accessible.

Anoxybiosis
Kutip
Anoxybiosis isn't considered a form of cryptobiosis by some. It takes place in situations lacking oxygen, and involves the organism intaking water and becoming turgid and immobile. Studies of the survival rates of organisms during anoxybiosis have given conflicting results.

Chemobiosis
Kutip
The cryptobiotic response to high levels of environmental toxins.

Cryobiosis
Kutip
Cryobiosis is a form of cryptobiosis that takes place in reaction to decreased temperature. To initiate cryobiosis, the organism freezes all of the water within its cells. This allows the organism to endure the freezing temperatures until more hospitable conditions return.

Osmobiosis
Kutip
Osmobiosis is the least studied of all types of cryptobiosis. Osmobiosis occurs in response to increased solute concentration in the solution the organism lives in. Little is known for certain, other than that osmobiosis appears to involve a cessation of metabolism.
Judul: Re: Pernah dibahas gak tentang makhluk "hidup" yang tdk mirip makhluk hidup di bumi?
Ditulis oleh: Hendy wijaya, MD pada November 02, 2009, 12:32:09 PM
@Cignus
Bukan masalah percaya tidak peracaya, kita bicara berdasarkan data empirik yang ada. And nothing personal.
Semua data bisa saja melenceng dari prediksi keilmuan kita, tapi kita tetap berpegang teguh terhadap paradigma yang berlaku selama penejelasan ilmiah alternatif belum bisa memberikan jawaban yang pasti. Dan paradigma yang saya pegang saat ini berdasarkan referensi buku2 kedokteran yang ada saat ini.
Menurut hasil data statistik sel neuron dan otot jantung tidak bisa bertahan dalam keadaan hipoksia selama beberapa jam apa lagi sampai satu hari.
Data statistik tetap berupa data yang didasari pada kemungkinan atau probabilitas terbesar dari hasil penelitian dan bukan sesuatu yang pasti atau 100%. Misalkan pada contoh ini, ada yang bisa bertahan dari mati suri dalam sehari, hal itu mungkin saja terjadi, tetapi berapa probabilitasnya?misalkan cuma 1 dari 5,5 milyar orang yang bisa demikian, menurut konsensus, angka sekecil itu tidak bisa diterima sebagai kebenaran ilmiah. Kalau Anda terbiasa dengan angka statistik Anda tentu tau hal itu.
Saya yakin kalau disertasi Doktor yang Anda maksudkan pasti berupa laporan kasus, bukan hasil penelitian dengan menggunakan perhitungn statistik. Sebab yang dia bahas cuma seorang atau beberapa orang.

Anda akan sangat susah menjumpai orang yang sudah mati dalam sehari bisa hidup kembali, asalkan dia benar2 manusia, bukan Tuhan  :D. Saya sebagai orang medis, sudah sering melihat orang mati di depan mata saya, dan selama ini, belum pernah ada seorang pun yang bangkit dari kematian setelah beberapa jam, apalagi sehari.
Judul: Re: Pernah dibahas gak tentang makhluk "hidup" yang tdk mirip makhluk hidup di bumi?
Ditulis oleh: Hendy wijaya, MD pada November 02, 2009, 12:39:23 PM
Saya kan bilang makhluk hidup hanya bisa dibilang dalam keadaan hidup maka ia harus menyadap energi bebas dari lingkungan. Misalkan jika dalam bentuk spora atau makhluk hidup yang mengalami cryptobiosis seperti yang dikatakan bung bio2, dalam keadaan dormant nya, ia tidak tergolong "hidup" kan?

Ia baru bisa "hidup kembali" setelah kondisi lingkungan kondusif untuk melangsungkan kehidupan.
Judul: Re: Pernah dibahas gak tentang makhluk "hidup" yang tdk mirip makhluk hidup di bumi?
Ditulis oleh: cignus pada November 04, 2009, 05:48:03 PM
Kutip dari: Hendy wijaya, MD pada November 02, 2009, 12:32:09 PM
@Cignus
misalkan cuma 1 dari 5,5 milyar orang yang bisa demikian, menurut konsensus, angka sekecil itu tidak bisa diterima sebagai kebenaran ilmiah. Kalau Anda terbiasa dengan angka statistik Anda tentu tau hal itu.

saya mengerti tentang data2 statistik, tetapi apakah suatu kejadian yg kecil tidak dapat dijadikan suatu kebenaran. bukankah seharusnya qta mengambil semua data dan kemudian menjelaskannya dengan ilmu pengetahuan. dulu orang hanya mengatahui bahwa angsa berwarna putih kemudian qta menggeneralisasikannya dan menyatakan bahwa semua angsa berwarna putih, ini dianggap sebuah kebenaran. tetapi ketika ditemukan angsa berwarna hitam diaustralia, qta kembali merubah semua tatanan ilmiah tetang angsa baik nama ilmiahnya maupun klasifikasinya. jadi cukup satu bukti untuk menghancurkan semua paradikma qta tetang sains. penelitian tetang ahli yogi ini dapat diulang2 dan sesuai dngn metode ilmiah. atau penelitian tentang le shan yg meneliti bahwa seorang yg sering melakukan meditasi dapat menahan listrik sampai 400% dari batas normal. sekarang parapspikologi sudah diakui sebagai cabang dari spikologi, amerika dan inggris sudah mau mendanai penelitian dibidang ini hingga jutaan dolar.

Kutip dari: Hendy wijaya, MD pada November 02, 2009, 12:39:23 PM
Saya kan bilang makhluk hidup hanya bisa dibilang dalam keadaan hidup maka ia harus menyadap energi bebas dari lingkungan. Misalkan jika dalam bentuk spora atau makhluk hidup yang mengalami cryptobiosis seperti yang dikatakan bung bio2, dalam keadaan dormant nya, ia tidak tergolong "hidup" kan?

Ia baru bisa "hidup kembali" setelah kondisi lingkungan kondusif untuk melangsungkan kehidupan.

gini deh bagaimana dngn firus, apa yg menyebabkan virus dapat hidup (kondisi biokimianya) kembali bila dimasukkan dalam inangnya? apa yg menjadi faktor utama perubahan fase hidup dan tak hidup?
Judul: Re: Pernah dibahas gak tentang makhluk "hidup" yang tdk mirip makhluk hidup di bumi?
Ditulis oleh: Hendy wijaya, MD pada November 05, 2009, 11:06:02 AM
@Cignus
Biar saya perjelas maksud Anda:
Anda baru saja mengatakan bahwa semua ilmu kedokteran saat ini tidak berlaku lagi  hanya gara2 satu orang bangkit dari kematian setelah mati suri selama sehari dan harus diubah semua?Anda ahli di bidang kesehatan atau biologi?

Memang dalam dunia fisika, itu bisa saja terjadi, tapi di dunia kedokteran, semuanya tidak pasti, dan hanya didasarkan prediksi. Seperti ketika anda minum obat, siapa berani bilang bahwa kemungkinan anda sembuh 100%?tidak seorang dokter pun bukan?tapi data statistik tentang nilai efikasi obat itu cukup digunakan sebagai dasar anda memberikan terapi..dan hanya karena beberapa orang tidak sembuh dengan obat itu bukan berarti obat itu tidak dipakai lagi. Untuk kondisi tertentu, memang ada pengecualian, tapi dalam kondisi umum, ilmu dasar itu tetap berlaku.

Masalah virus, itu juga yang saya tanyakan pada thread lain, apa batasan makhluk hidup dikatakan mati dan hidup pada tingkat molekuler, dan belum ada argumen yang menjawab pertanyaan itu.
Judul: Re: Pernah dibahas gak tentang makhluk "hidup" yang tdk mirip makhluk hidup di bumi?
Ditulis oleh: cignus pada November 10, 2009, 06:58:30 PM
hehehe, entah aku ini orang paling skeptik ato orang paling mudah percaya, tapi keliatanya aku orang yg kedua deh.

Kutip dari: Hendy wijaya, MD pada November 05, 2009, 11:06:02 AM
@Cignus
Biar saya perjelas maksud Anda:
Anda baru saja mengatakan bahwa semua ilmu kedokteran saat ini tidak berlaku lagi  hanya gara2 satu orang bangkit dari kematian setelah mati suri selama sehari dan harus diubah semua?Anda ahli di bidang kesehatan atau biologi?

no no no, bukan begitu maksud saya. tentu ada gunanya menggunakan statistik untuk mencari kebenaran, tetapi galat /error dalam sains ada bila kita tidak dapat mendapatkan sebuah kepastian ato qta tidak mengetahui fariabel tersembunyi yg menyebabkan error tersebut. tetapi seharusnya sebisa mungkin qta mencoba mencari kepastian terlebih dahulu. dalam penelitian yg aku sebutkan diatas, bila anda menemukan orang2 semacam ini tetulah penelitian tersebut dapat diulang2 yg merupakan syarat dari metode ilmiah. jadi bukankah seharusnya qta mengambil data dari penelitian ini juga untuk mencari arti sebuah kehidupan. yah ini masalah filosofi sih, aku tetap percaya bahwa "tuhan tidak bermin dadu"
Judul: Re: Pernah dibahas gak tentang makhluk "hidup" yang tdk mirip makhluk hidup di bumi?
Ditulis oleh: Hendy wijaya, MD pada November 11, 2009, 09:29:17 AM
Saya setuju dengan Anda bung cignus.
Memang Tuhan tidak bermain dadu, tidak ada istilah purely random dalam hukum alam..semuanya ada variabel2 tertentu yang saling berinteraksi satu sama lain dalam jalur yang sangat kompleks dan bahkan "almost unpredictable". Kita saja yang membentuk batasan2 dan asumsi2 dasar untuk membentuk suatu paradigma. Nah pada saat2 kritis, dimana ditemukan anomali, perlu dilakukan pengkajian ulang terhadap asumsi dasar kita, jika memang terjadi perubahan asumsi dasar sebagai fondasi paradigma, saat itu jugalah terjadi pergeseran paradigma. Tapi semua itu tentu tetap berada dalam kaidah atau metodologi sains yang berlaku tanpa melibatkan berbagai macam unsur parapsikologi, misticism, hal2 gaib, dll. Tidak melibatkan hal gaib bukan berarti kita tidak percaya Tuhan, ini yang selalu dituduhkan pada para ilmuwan yang berpegang teguh pada hukum sains saat berada dalam dunia sains, bukankah disiplin seperti itu sudah seharusnya dilakukan seperti saat kita berada dalam dunia relijius.
Judul: Re: Pernah dibahas gak tentang makhluk "hidup" yang tdk mirip makhluk hidup di bumi?
Ditulis oleh: ~Yami~ pada November 11, 2009, 08:59:39 PM
Trigardatus itu Water Bear yaa?????
Kalau menurut saya sih, definisi makhluk hidup itu sendiri agak sulit dibuat karena masih ada makhluk seperti virus yang masih sulit ditentukan masuk golongan apa...
Bakteri juga bisa membentuk endospora untuk bertahan dari kondisi ekstrim...
Judul: Re: Pernah dibahas gak tentang makhluk "hidup" yang tdk mirip makhluk hidup di bumi?
Ditulis oleh: Hendy wijaya, MD pada November 12, 2009, 06:27:56 PM
@Yami
Baca posting an bio2 di atas baru komentar
Baca juga postingan ku tentang beda antara virus dan makhluk hidup seluler. Pada intinya 2 jenis makhluk hidup itu tidak bisa dibandingkan sebab unit fungsional dasar nya udah beda.
Judul: Re: Pernah dibahas gak tentang makhluk "hidup" yang tdk mirip makhluk hidup di bumi?
Ditulis oleh: faiqhr pada November 21, 2009, 10:00:14 PM
gimana klo saya bilang, ada sesuatu yg Tuhan ajarkan kepada seorang penyembah yang tidak ia ajarkan kepada pengilmu, tetapi di antara keduanya terdapat irisan yg (seharusnya) bisa tapi belum dapat ditemukan oleh keduanya,
Judul: Re: Pernah dibahas gak tentang makhluk "hidup" yang tdk mirip makhluk hidup di bumi?
Ditulis oleh: Hendy wijaya, MD pada November 26, 2009, 08:50:42 PM
Saya seorang penyembah bung faiqhr, saya beragama dan tidak pernah meragukan keberadaanNya. Namun saya juga seorang pengilmu..
Dari kata2 anda kok mengimplikasikan kalau seorang pengilmu berarti seorang kafir..dan seorang penyembah adalah seorang yang tidak berilmu..Ingat penyembah dan pengilmu BUKAN dua kutub berbeda tapi aspek yang saling melengkapi hidup manusia, hati dan otak.
Judul: Re: Pernah dibahas gak tentang makhluk "hidup" yang tdk mirip makhluk hidup di bumi?
Ditulis oleh: Mat Dillom pada November 27, 2009, 05:59:29 AM
Kutip dari: cignus pada Oktober 31, 2009, 01:33:17 PM
klo penelitian tentang trigardatus gimana bung hendi, dalam penelitian itu hewan tersebut dikeringkan selama berbulan-bulan (2bulan) sehingga tidak ada unsur yg masuk ato keluar artinya tidak ada metabolisme tapi setelah 2 bulan diberi air lagi ia hidup lagi, bila diberinya lebih dari 2bulan ia akan mati. lalu penelitian tentang ahli yogi yg dikubur hidup2 sampe 1bulan kemudian hidup kembali itu gimana mas hendi, hayooo?

Coba Anda ke toko kimia. Belilah ragi (bakteri Saccharomyces Cerevisiae). Ragi itu tersimpan dalam kotak kedap udara bertahun-tahun (bukan cuma berbulan2). Tapi bakterinya masih hidup. Saya biasa gunakan untuk fermentasi membuat tape dan etanol. Bukan hal yang aneh kok.
Judul: Re: Pernah dibahas gak tentang makhluk "hidup" yang tdk mirip makhluk hidup di bumi?
Ditulis oleh: faiqhr pada November 27, 2009, 09:37:19 AM
bung hendy, saya tidak bilang klo seorang penyembah tidak berilmu dan seorang ilmuwan tidak beriman, saya hanya mengatakan 'ada' sisi di mana Tuhan hanya menampakkannya kepada seorang penyembah dan 'ada' pula sisi di mana Tuhan hanya menampakkannya kepada seorang pengilmu. coba saja anda tanyakan kepada para kyai2 sepuh yang anda tahu tentang metode transkripsi DNA, apa mereka tahu?
Judul: Re: Pernah dibahas gak tentang makhluk "hidup" yang tdk mirip makhluk hidup di bumi?
Ditulis oleh: Hendy wijaya, MD pada Desember 04, 2009, 10:39:11 AM
@faiqhr
Awalnya, Anda bilang "ajarkan" dan "tidak diajarkan", bukan "penampakan sisi yang lain"..tolong baca lagi makna kata2 Anda yang pertama itu jelas berbeda dengan makna kata2 Anda yang terakhir.
Judul: Re: Pernah dibahas gak tentang makhluk "hidup" yang tdk mirip makhluk hidup di bumi?
Ditulis oleh: faiqhr pada Desember 04, 2009, 01:45:20 PM
interpretasi yg berbeda, menurut saya itu sama saja. maaf kalo kata2nya salah,
Judul: Re: Pernah dibahas gak tentang makhluk "hidup" yang tdk mirip makhluk hidup di bumi?
Ditulis oleh: Hendy wijaya, MD pada Desember 07, 2009, 10:27:33 AM
Waduh ga ada yang perlu dimaafkan bung..nyantai aja..salah interpretasi bisa terjadi dimana aja.