Member baru? Bingung? Perlu bantuan? Silakan baca panduan singkat untuk ikut berdiskusi.

Welcome to Forum Sains Indonesia. Please login or sign up.

Maret 28, 2024, 08:12:06 PM

Login with username, password and session length

Topik Baru

Artikel Sains

Anggota
Stats
  • Total Tulisan: 139,653
  • Total Topik: 10,405
  • Online today: 116
  • Online ever: 1,582
  • (Desember 22, 2022, 06:39:12 AM)
Pengguna Online
Users: 0
Guests: 69
Total: 69

Aku Cinta ForSa

ForSa on FB ForSa on Twitter

Tentang dinosaurus

Dimulai oleh reborn, Juli 20, 2008, 10:33:13 PM

« sebelumnya - berikutnya »

0 Anggota dan 1 Pengunjung sedang melihat topik ini.

milmi

Archosauria yang disebut-sebut oleh dopamine muncul pertama kali pada awal Triassic sekitar 251 juta tahun yang lalu, merupakan salah satu ujung cabang dari evolusi Amniota.



Cabang tersebut menjadi dua, satu menjadi Crurotarsi, sedangkan cabang kedua menuju Ornithodira dan Dinosauria.



Dinosauria sendiri terbagi menjadi dua clade besar, yaitu Ornithischia yang memiliki panggul (hips) seperti burung, serta Saurischia yang memiliki panggul seperti kadal.







Burung sendiri termasuk ke dalam Eumaniraptora, salah satu kelompok Theropoda pada clade Saurischia. Titik percabangannya ditandai dengan Archeopteryx, dinosaurus bersayap.







Semua gambar diambil dari [pranala luar disembunyikan, sila masuk atau daftar.]


Hendy wijaya, MD

Wah, bagus..bagus..jadi nambah pengetahuan ttg dino nih..
Tantum valet auctoritas, quantum valet argumentatio

Monox D. I-Fly

Kutip dari: syx pada Juli 21, 2008, 12:08:27 PM
kalo berdasarkan kitab suci, dinosaurus mati gara-gara air bah jaman nuh. siapa mo bawa t-rex ato brontosaurus masuk bahtera? dalam Kitab Ayub pasal 40-41 ada dua gambaran makhluk yg tidak bisa digambarkan dengan hewan apa pun yg hidup sekarang. cuma aja diterjemahkan jadi kuda nil dan buaya. tapi dari ciri-ciri fisik yang disebutkan di situ lebih cocok dengan gambaran dinosaurus.

Kuda Nil & Buaya = Behemoth & Leviathan?
Gambar di avatar saya adalah salah satu contoh dari kartu Mathematicards, Trading Card Game buatan saya waktu skripsi.

IdontSpeakHuman

Di Indonesia saja, ada lebih dari 1500 spesies dinosaurus yang sampai sekarang masih hidup...  ;)

Monox D. I-Fly

Kutip dari: IdontSpeakHuman pada Maret 09, 2014, 09:19:56 PM
Di Indonesia saja, ada lebih dari 1500 spesies dinosaurus yang sampai sekarang masih hidup...  ;)

Rangkok & Cendrawasih? Jalak Bali?

Dinosaurus itu termasuk Aves atau Reptil sih?
Gambar di avatar saya adalah salah satu contoh dari kartu Mathematicards, Trading Card Game buatan saya waktu skripsi.

IdontSpeakHuman

Kutip dari: Monox D. I-Fly pada Maret 14, 2014, 08:49:50 AM
Rangkok & Cendrawasih? Jalak Bali?

Dinosaurus itu termasuk Aves atau Reptil sih?

Reptil. Dinosaurus itu klad, dia keturunan reptil, punya keturunan dari yang berbentuk reptil sampai burung. Pernah ada yang mengusulkan dibuat supaya dibikin kelas terpisah dari reptil yang isinya buaya, dinosaurus, & burung. Buaya, aligator, & gharial secara kekerabatan lebih dekat ke burung daripada ke reptil yang lain..

Monox D. I-Fly

Kutip dari: IdontSpeakHuman pada Maret 19, 2014, 11:56:51 PM
Reptil. Dinosaurus itu klad, dia keturunan reptil, punya keturunan dari yang berbentuk reptil sampai burung.

Kalau Triceratops, Styracosaurus, dan Monoclonius? Mereka tidak tampak seperti reptil maupun burung, malah lebih mirip badak.
Gambar di avatar saya adalah salah satu contoh dari kartu Mathematicards, Trading Card Game buatan saya waktu skripsi.

Emerald_Eyes

Kutip dari: Monox D. I-Fly pada September 02, 2015, 11:40:09 AM
Kalau Triceratops, Styracosaurus, dan Monoclonius? Mereka tidak tampak seperti reptil maupun burung, malah lebih mirip badak.
Evolusi selama jutaan tahun bisa mengubah ciri fisik makhluk hidup menjadi sangat berbeda dari nenek moyangnya. Salah satu contoh nenek moyang ceratopsian adalah psittacosaurus, spesies ini terlihat lebih mirip burung mengingat dia semi-bipedal.
Terkait kemiripan ceratopcian dg badak, ini adalah contoh evolusi konvergen. Evolusi konvergen adalah proses perubahan sifat2 spesies2 yg berbeda (bahkan dari kingdom yg berbeda seperti reptil dan mammalia) melalui evolusi menuju keturunan2 yg memiliki beberapa sifat yg mirip. Contoh lain evolusi konvergen adalah kelalawar dan burung yg sama2 memiliki sayap.
Contoh2 lain evolusi konvergen dapat dilihat di [pranala luar disembunyikan, sila masuk atau daftar.]
Termasuk juga tentang ceratopsian yg bercula seperti badak.

Monox D. I-Fly

Saya terkadang agak bingung tentang evolusi. Pernah baca di TV Tropes kalau kekerabatan T-Rex ke ayam lebih dekat daripada kekerabatannya ke komodo. Oya, kalau evolusi itu mengantarkan makhluk hidup ke tingkatan yang lebih tinggi, berarti burung berevolusi menjadi mamalia dong? Tapi kok tidak ada mamalia yang berbentuk seperti burung ya selain platypus? Atau burung dan mamalia hanya mempunyai nenek moyang yang sama?
Gambar di avatar saya adalah salah satu contoh dari kartu Mathematicards, Trading Card Game buatan saya waktu skripsi.

Emerald_Eyes

T-Rex lebih dekat ke ayam karena ayam berevolusi dari dinosaurus theropod, yg mana T-Rex adalah salah satu anggotanya, sementara komodo beserta kadal2 yg lain dan ular termasuk dalam lepidosauria. Lepidosauria berevolusi secara terpisah dari archosauria, yg merupakan nenek moyang dinosaurus.

Kutip dari: Monox D. I-Fly pada September 04, 2015, 06:23:46 AMAtau burung dan mamalia hanya mempunyai nenek moyang yang sama?
Ini yg benar, burung dan mamalia memiliki nenek moyang yg sama tetapi bukan merupakan keturunan satu sama lain. Dalam pohon evolusi, burung dan mamalia akan bertemu pada amniota.

Monox D. I-Fly

Kutip dari: Emerald_Eyes pada September 04, 2015, 02:15:44 PM
Ini yg benar, burung dan mamalia memiliki nenek moyang yg sama tetapi bukan merupakan keturunan satu sama lain. Dalam pohon evolusi, burung dan mamalia akan bertemu pada amniota.

Lalu platypus, mamalia yang mirip burung itu berevolusi dari apa?
Gambar di avatar saya adalah salah satu contoh dari kartu Mathematicards, Trading Card Game buatan saya waktu skripsi.

Pi-One

Kutip dari: Monox D. I-Fly pada September 04, 2015, 06:23:46 AM
Saya terkadang agak bingung tentang evolusi. Pernah baca di TV Tropes kalau kekerabatan T-Rex ke ayam lebih dekat daripada kekerabatannya ke komodo. Oya, kalau evolusi itu mengantarkan makhluk hidup ke tingkatan yang lebih tinggi, berarti burung berevolusi menjadi mamalia dong? Tapi kok tidak ada mamalia yang berbentuk seperti burung ya selain platypus? Atau burung dan mamalia hanya mempunyai nenek moyang yang sama?
Mamalia dan unggas sama-sama berevolusi dari reptil.
Tapi jalur evolusi mereka berbeda.
Unggas berevolusi dari dinosaurus theropod, atau moyang dinosaurus theropod. Mamalia tidak.

Kutip dari: Monox D. I-Fly pada September 04, 2015, 08:40:11 PM
Lalu platypus, mamalia yang mirip burung itu berevolusi dari apa?
Juga dari reptil, tapi kemungkinan moyang mereka berevolusi lebih dini ketimbang mamalia lain.

Monox D. I-Fly

Kutip dari: Pi-One pada September 08, 2015, 11:02:55 AM
Mamalia dan unggas sama-sama berevolusi dari reptil.
Tapi jalur evolusi mereka berbeda.
Unggas berevolusi dari dinosaurus theropod, atau moyang dinosaurus theropod. Mamalia tidak.

Mamalia berevolusi dari dinosaurus sauropod? Apa perbedaam theropod dam sauropod?
Gambar di avatar saya adalah salah satu contoh dari kartu Mathematicards, Trading Card Game buatan saya waktu skripsi.

Emerald_Eyes

Kutip dari: Monox D. I-Fly pada September 08, 2015, 09:12:42 PM
Mamalia berevolusi dari dinosaurus sauropod? Apa perbedaam theropod dam sauropod?
Mamalia berevolusi dari reptil sebelum percabangan menuju dinosaurus terjadi, silahkan lihat gambar2 pada jawaban #30. Gambar2 tersebut sudah cukup menjelaskan proses evolusi dinosaurus dan sedikit bagian dari mamalia. Pada dasarnya sauropod dan theropod sama2 merupakan anggota saursichia, tetapi keduanya mengalami jalur evolusi yg berbeda. Sauropod bersifat herbivora, ukuran tubuh terbesear di antara spesies dinosaurus lain, dan berleher panjang, meskipun ada juga sedikit spesies yg bertubuh kecil. Sementara theropod, sebagian besar adalah karnivora, contoh yg paling menonjol dari grup ini adalah T-rex.

Emerald_Eyes

Pada kenyataannya semua dinosaurus karnivora yg ditemukan saat ini termasuk dalam theropod.