Member baru? Bingung? Perlu bantuan? Silakan baca panduan singkat untuk ikut berdiskusi.

Welcome to Forum Sains Indonesia. Please login or sign up.

Desember 02, 2024, 09:35:15 PM

Login with username, password and session length

Topik Baru

Artikel Sains

Anggota
Stats
  • Total Tulisan: 139,653
  • Total Topik: 10,405
  • Online today: 154
  • Online ever: 1,582
  • (Desember 22, 2022, 06:39:12 AM)
Pengguna Online
Users: 0
Guests: 29
Total: 29

Aku Cinta ForSa

ForSa on FB ForSa on Twitter

ekonometrika

Dimulai oleh Im, November 29, 2016, 11:28:25 AM

« sebelumnya - berikutnya »

0 Anggota dan 1 Pengunjung sedang melihat topik ini.

Im

Pada dasarnya ekonometrika berkaitan dengan pengukuran hubungan ekonomi. Kata ekonometrika dibentuk dari dua kata asli yunani yang apabila diterjemahkan ke dalam kata inggris menjadi "economy" dan "measur". Ekonometrika merupakan kombinasi dari teori ekonomi (economics theori), ekonomi matematika (mathematical economics), dan statistika (statistic)

Secara sederhana ekonometrika dapat di definisikan sebagai suatu analisis kuantitatif dari fenomena ekonomi yang aktual berdasarkan pada pengembangan secara bersama dari teori dan pengamatan, yang dihubungkan dengan metode-metode penarikan kesimpulan yang sesuai. Dengan demikian ekonometrika dapat di pandang sebagai integrasi dari ilmu ekonomi, matematika, dan statistika yang bertujuan untuk menghasilkan nilai-nilai numerik mengenai hubungan parameter ekonomi (seperti misalkan elastisitas, propensitas, nilai-nilai marginal) dan menguji atau membuktikan teori-teori ekonomi. Hal ini merupakan suatu bentuk khusus dari analisis dan penelitian ekonomi, dimana teori ekonomi umum dirumuskan dalam bentuk-bentuk matematik, kemudian dikombinasikan dengan pengukuran empirik dari penomen aekonomi. Berawal dari hubungan-hubungan teori ekonomi, kemudian kita menyatakan hubungan tersebut dalam bentuk matematik (merumuskan dalam model matematik) agar hubungan itu dapat di ukur, lalu kita gunakan metode khusus, yang disebut sebagai metode ekonometrika, agar memperoleh nilai-nilai numerik berupa koefisien-koefisien dari hubungan ekonomi tersebut.