Gunakan MimeTex/LaTex untuk menulis simbol dan persamaan matematika.

Welcome to Forum Sains Indonesia. Please login or sign up.

Maret 29, 2024, 12:03:41 PM

Login with username, password and session length

Topik Baru

Artikel Sains

Anggota
Stats
  • Total Tulisan: 139,653
  • Total Topik: 10,405
  • Online today: 169
  • Online ever: 1,582
  • (Desember 22, 2022, 06:39:12 AM)
Pengguna Online
Users: 0
Guests: 143
Total: 143

Aku Cinta ForSa

ForSa on FB ForSa on Twitter

TIps Ampuh dengan Cepat dalam Penggemukan Sapi

Dimulai oleh saudagarkopi, September 26, 2016, 09:40:45 AM

« sebelumnya - berikutnya »

0 Anggota dan 1 Pengunjung sedang melihat topik ini.

saudagarkopi

Cara Menggemukan Sapi dengan Cara Pakan yang Alami

Indonesia sangat dengan beribu jenis hewan ternak, diantara hewan ternak yang memiliki banyak keuntungan yaitu sapi. Sapi adalah hewan ternak yang memiliki banyak keuntungan bagi sang pemiliknya, diantaranya sapi bisa kita gunakan susunya untuk kita jadikan minuman olahan, daging dan kulit untuk bahan makanan masyarakat, selain itu juga kulit sapi dapat diolah menjadi kerajinan tangan salah satunya tas kulit sapi. Selain sebagai bahan olahan makanan maupun, sapi juga dapat digunakan sebagai alat transpotasi untuk menarik gerobak ataupun membajak sawah.

Di negara kita budidaya sapi masih sedikit dan usaha berternak sapi rata-rata masih dengan menggunakan cara tradisional dan dijadikan sebagai usaha sampingan. Pertumbuhan penduduk di Negara ini semakin meningkat karenanya jumlah permintaan dan kebutuhan daging juga tinggi, terlebih lagi daging sapi. Tetapi, banyaknya produksi daging sapi sekarang masih tidak bisa memenuhi jumlah kebutuhan masyarakat terhadap daging.

Daging sapi yang dihasilkan untuk memenuhi kebutuhan konsumsi masyarakat adalah daging sapi potong. Sapi potong adalah sapi yang dipelihara dengan tujuan untuk digunakan dagingnya. Karena dari itu meningkatnya permintaan produksi daging di masyarakat sehingga pengusaha atau pembudidaya sapi potong memikirkan bagaimana cara untuk membesarkan dengan cepat sapi potong tersebut.

Tidak semua orang berhasil dalam melakukan penggemukan sapi potong, hal tersebut karena ketidaktahuan masyarakat dalam melakukan penggemukan sapi. Penggemukan sapi potong bukan hanya dikerjakan dengan cara memberikan pakan saja, namun pemberian vitamin juga mesti dilakukan agar sapi tetap sehat dan suplai gizinya terjaga. Saat melakukan penggemukan ada beberapa syarat terutama di pakannya.

Pada penggemukan sapi potong, pakan sapi merupakan prioritas utama karena makanan yang baik akan sangat cepat membesarkan sapi tersebut. Namun, kadang pakan menjadi sebuah masalah karena ada sebagian sapi yang cocok dengan beberapa jenis pakan. Karenanya, pembudidaya mesti pandai mencari pakan yang cocok untuk sapi terlebih lagi dalam masa penggemukan sapi potong tersebut.

Gunakan pakan sapi yang mempunyai kandungan protein yang tepat untuk kebutuhan sapi tersebut, pakan haruslah mengandung gizi, lemak, karbohidrat, mineral dan vitamin. Dan juga pakan tersebut dalam kondisi baik dan tidak tercemar kotoran ataupun bibit penyakit yang dapat merusak pakan tersebut. Untuk mencari pakan, carilah pakan di sore hari atai siang hari hal ini karena untuk menghindari telur cacing.

Jenis Pakan Sapi Potong

1. Pakan Hijau

Pakan hijau cukup baik bagi sapi terutama pada masa penggemukan. Pakan hijau yang bisa diberikan yaitu jenis rumput, siratro, lamtoro, gamal, centro. Daun lamtoro, limbah pertanian yaitu jerami. Pakan hijau adalah pakan utama sapi, jadi pakan harus baru supaya sapi mendapatkan gizi yang cukup untuk perkembangannya.

2. Makanan Konsentrat

Pakan konsentrat atau pakan penguat yaitu berupa pakan buatan seperti dedak padi yang telah dicampurkan bungkil kelapa, garam, dan tepung tulang. Pakan konsentrat ini 70% dedak, 30% bungkil kelapa, 0,5% tepung tulang dan 1% garam dapur, takaran olahan tersebut harus sesuai jangan terlalu berlebih pada salah satunya supaya gizi sesuai untuk kebutuhan sapi tersebut.

Tips Pemberian Makanan untuk Sapi Potong

Pakan untuk penggemukan sapi harus diatur supaya penggemukan sapi potong tadi mencapai target yang diharapkan. Nah, bagi pembudidaya bagusnya memberikan pakan hijau lebih banyak dari pada olahan konsentrat, hal tersebut di karenakan pakan hijau merupakan pakan utama sapi. Waktu yang tepat dalam pemberian pakan yaitu pukul 8 pagi, 12 siang, dan 5 sore, 3 kali dalam satu hari merupakan standar pemberiaan pakan untuk ternak.

ARTIKEL = 2

Tips Ampuh Bisnis Penggemukan Sapi yang Belum Kamu Ketahui

Sapi. Hewan tersebut memang memiliki manfaat yang banyak. Tahukah Anda, bahwa kegunaan sapi tidak hanya untuk makanan orang-orang, lebih dari itu ternak berkaki empat tersebut memiliki kegunaan seperti kegunaannya dalam menghasilkan susu, sampai kulitnya digunakan untuk bahan utama industri dan kerajinan.
Disamping bermanfaat di bagian industri yang menciptakan produk-produk seperti halnya gelang, tas, sepatu dan sebagainya, sapi juga dimanfaatkan tenaganya untuk membajak di sawah. Dengan sapi, para petani menggemburkan sawah.

Begitu banyak kegunaan dari hewan tersebut, maka dari itu, kami hanya akan memilih satu kegunaannya saja dalam pembahasan kali ini. Pembahasan kali ini mengenai kebutuhan orang-orang berupa daging sapi.

Mengapa Sapi Potong?

Ya, daging sapi adalah kebutuhan masyarakat yang semakin hari konsumsinya kian naik. Apalagi pada hari-hari spesial seperti Hari Lebaran dan saat-saat libur yang lain. Bahkan, ketika mendekati hari Idul Adha, permintaan daging sapi akan meningkat secara drastis.

Untuk menyanggupi permintaan pasar yang semakin tinggi, maka para pebisnis sapi pun mengambil ide untuk melakukan penggemukan. Program tersebut sangat berguna salah satunya untuk mencukupi keinginan para konsumen khususnya pada hari-hari penting.

Karena penggemukan, secara tidak langsung daging sapi akan semakin berat dan banyak. Dari hal Tersebut, keinginan orang-orang akan tingginya permintaan daging sapi dapat terpenuhi.

Karena hebatnya program penggemukan tersebut, pada saat ini bertambah pebisnis yang ingin menjalankan cara tersebut. Karena besarnya pendapatan yang di raih apabila menjalankan penggemukan sapi ini, para pebisnis berlomba-lomba untuk menggemukkan sapinya.

Telah menjadi hal yang biasa bahwasanya setiap persaingan selalu terdapat oknum yang bermain curang, walau demikian juga masih banyak juga para peternak yang mengambil cara yang sehat untuk menggemukkan sapi dengan sehat.

Point penting yang Sebaiknya Diperhatikan Ketika Penggemukan Sapi

Penggemukan sapi tidak bisa dilakukan secara instan. Peternak harus memiliki sikap sabar, telaten dan kerja keras. Tanpa hal tersebut, mungkin penggemukan yang dikerjakan tidak maksimal.
Dan juga hal-hal yang harus dijalankan ketika penggemukan sapi yaitu menyangkut pakan ternak itu sendiri. Dalam proses penggemukan sapi, pakan sapi harus seimbang, yakni pakan harus memenuhi gizi. Pastilah, gizi itu mencangkup protein, lemak, karbohidrat dan juga susunan gizi yang lainnya.

Terkait makanan sapi, usahakan makanan yang diberikan adalah makanan yang sehat dan bersih, tidak terkontaminasi dan merupakan makanan yang masih segar. Soalnya, apabila pakan sapi sudah busuk atau tercemar dapat mengakibatkan timbulnya penyakit pada tubuh sapi.

Kemudian, Kamu pun harus memperhatikan makanan yang Anda cari. Apakah Kamu tahu mengapa para peternak yang mencari pakan sapi selalu di sore hari? hal tersebut bukannya tidak beralasan, mereka sengaja memotong rumput di senja hari agar pakan tetap sehat. Tujuannya supaya pakan terhindar dari terkena telur cacing yang menyukai rumput yang berembun.

Dan juga jika Anda harus mencari rumput pada pagi hari, saya sarankan agar mengeringkannya terlebih dahulu sebelum dikasihkan ke sapi. Dengan begitu, sapi akan terhindar dari kejang perut atau kembung.